Kenali Penyebab Serta Cara Melakukan Pertolongan Pertama pada Rabies
Penyebab Serta Cara Melakukan Pertolongan Pertama pada Rabies-istimewa-
Hewan yang biasanya memiliki risiko paling tinggi dalam menularkan virus rabies ialah hewan liar serta hewan peliharaan yang belum divaksin rabies.
Hewan seperti kelelawar, monyet, anjing, kucing bahkan rubah ialah penyebab utama dari penularan rabies.
BACA JUGA:Wajib Tau, Ini Dia Ciri-ciri Anjing Rabies Yang Perlu Diwaspadai !
BACA JUGA:Ditarget 2.700 Ekor Hewan Penular Rabies Divaksin Tahun 2024
Gejala dari Rabies
Gejala rabies pada manusia biasanya akan dapat muncul antara rentang waktu 30 - 90 hari setelah terinfeksi virus Lyssavirus, walaupun ada juga yang berbeda, mulai dari 5 hari bahkan hingga 1 tahun.
Gejala awal dari rabies yang biasanya timbul seperti Demam atau menggigil, Pusing atau sakit kepala, Sensasi kesemutan, Kelelahan atau lemas, serta Kehilangan selera makan.
Seiring dengan berjalannya waktu, maka gejala dari rabies akan lebih berat, seperti: Kejang otot, Kesulitan bernapas, Halusinasi, Kebingungan, bahkan Koma.
Gejala-gejala seperti ini biasanya akan dapat menunjukkan bahwa infeksi virus telah mulai menyerang bagian otak serta sistem saraf, yang nantinya akan dapat menyebabkan komplikasi serius seperti henti jantung, kegagalan pernapasan, bahkan kematian.
BACA JUGA:Tekan Penularan Rabies, 10 Ribu Vaksin Disiapkan
BACA JUGA:Dekatkan Pelayanan, Mukomuko Miliki 6 Rabies Center
Kapan Harus ke Dokter
Apabila kalian digigit maupun dicakar oleh hewan yang mungkin akan dapat membawa virus rabies, terutama pada area bagian leher, kepala maupun bagian tubuh yang dekat dengan bagian otak, maka sebaiknya segera untuk mencari cari pertolongan medis.
Rabies juga akan dapat berakibat fatal apabila setelah gejala muncul, sehingga akan sangat penting untuk kalian mendapatkan vaksinasi maupun serum rabies dalam waktu kurang dari 2 hari setelah kalian terkena gigitan.
Apabila kalian mulai merasakan gejala setelah digigit hewan dalam waktu kurang lebih sekitar 1 bulan, maka sebaiknya untuk segera periksakan diri ke dokter.
BACA JUGA:Waspada, Gigitan Hewan Rabies Jadi Ancaman yang Bahaya. Begini Pencegahannya...
BACA JUGA:Gratis! 430 Dosis Vaksin Rabies, Ini Hewan yang Jadi Sasaran Puskeswan