Menyimpan Kandungan Gizi yang Lebih Tinggi Dibanding Salmon, Harganya Lebih Terjangkau
Ilustrasi Ikan kembung-ishmesh.ae -
Yang dimana untuk ikan kembung sendri adalah ikan bertulang dan rasanya sedikit kurang asin jika dibandingkan dengan ikan salmon, beberapa orang juga beranggapan rasa ikan kembung ini mirip dengan ikan tuna.
Meskipun ikan kembung umum untuk dikonsumsi, tapi sifat ikan ini mudah rusak, kulitnya mudah mengelupas, sehingga ikan ini banyak disajikan dalam bentuk yang sudah diolah.
BACA JUGA:Bukan Sekedar Dijadikan Lauk Saja ! Ini Manfaat Tersembunyi Dari Ikan Nila, Bagi Kesehatan Tubuh
BACA JUGA:Jarang Diketahui, Bukan Sekedar Ikan Biasa ! Ini Sederet Khasiat Dari Ikan Patin
Akan tetapi, bila ikan kembung dijual dengan bentuk yang masih segar dan utuh, biasanya ikan tersebut tidak bisa dikonsumsi lebih dari satu hari, dan harus dimakan pada hari yang sama saat ikan itu ditangkap.
Dan soal harga ikan kembung tergolong cukup murah, namun sayangnya, banyak orang yang tidak tahu mengenai kelebihan dari ikan kembung ini.
Bahkan bukan hanya kandungan omega-3 nya saja yang tinggi, tetapi ikan ini juga baik untuk pengidap diabetes dan kanker, lho!
Menilik Kandungan Ikan Kembung
Adapun menurut informasi yang dilansir oleh Food Struct, ikan kembung mengandung banyak lemak tak jenuh tunggal.
BACA JUGA:WOW... Ternyata Ini Manfaat dari Ikan Lele untuk Kesehatan
BACA JUGA:Mengungkap Manfaat dari Ikan Dori yang Baik Untuk Kesehatan dan Jarang Diketahui Banyak Orang
Pasalnya lemak tak jenuh tunggal merupakan lemak baik yang akan membantu menurunkan kadar kolesterol LDL atau kadar kolesterol jahat, dan dapat juga membantu meningkatkan kadar kolesterol HDL yang merupakan kolesterol baik.
Apalagi di dalam ikan kembung juga memiliki jumlah karbohidrat 0, dengan indeks glikemik 0 sehingga baik untuk diet.
Di lain sisi, terdapat kandungan lainnya yang terdapat di dalam ikan kembung ada protein, omega-3, fosfor, seng, magnesium, tembaga, selenium, zat besi, serta vitamin B2 dan B12.
Nah yang dimana Kandungan kalori yang terdapat dalam ikan kembung yakni berjumlah 262 per 100g, di sisi lain ikan salmon hanya memiliki 206 jumlah kalori di berat yang sama.