RADAR UTARA - Sebagaimana diketahui melalui video TikTok @ anggiiewijayanti (06/11/23). Ada seseorang wanita memperlihatkan cara yang tidak biasanya orang lakukan saat lagi memasak daging. Ia memasukan sendok makan kedalam rebusan daging.
Menurut ilmu yang didapatnya dari ibunya sendiri bahwa dengan memasukan sendok makan ke dalam rebusan daging tersebut. Membuat daging menjadi lebih cepat empuk.
"Ibu bilang, jika setiap masak daging maka wajib masukan sendok biar cepat lunak dagingnya'. Tapi memang cepat lunak," tulisnya pada keterangan video.
Video yang sempat viral dikalangan ibu-ibu tersebut, bahkan mengundang banyak pertanyaan dari nitizen, mempertanyakan kebenarannya. " Maaf kak, dari segi kesehatan apakah diperbolehkan," tulis netizen.
Dikutip dari The Star (02/05/23), sejauh ini belum ada penelitian resmi tentang keampuhan memasukan sendok ke dalam rebusan daging agar membuat lebih cepar empuk. Akan tetapi, apabila kita lihat dari bahan materialnya sendok terbuat dari bahan logam.
Sendok logam tidak akan lebih efektif dalam melunakan daging, sama halnya dengan panci logam tempat daging dimasak.
Pada dasarnya, daging merupakan kumpulan serat elastis yang dibungkus membran transparan tipis yang disebut perimisium. Perimisium, bersama dengan jaringan ikat lain menyatukan ikatan-ikatan tersebut dan menempelkannya pada kerangka hewan, terbuat dari protein yang disebut kolagen.
Jadi, kepadatan serat otot dan kolagen jaringan ikatlah yang menentukan apakah potongan daging tersebut akan empuk atau tidak. Atau apakah daging tersebut akan menjadi lebih keras ketika dimasak.
Untuk itu, kunci utama pelunakan daging adalah dengan memecahkan jaringan ikat dan mengendorkan kumpulan serat otot yang lebih padat. Ada 2 faktor yang dapat dilakukan dalam melunakan daging yaitu dengan merinasi dengan bumbu tertentu dan metode memasak daging yang tepat.
Biasanya, daging dimarinasi dengan bahan-bahan yang mempunyai enzim proteolitik seperti jahe, pepaya, nanas atau kimchi yang bisa memecahkan kolagen. (*)