KETRINA.RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Kepala SMKN 05 Bengkulu Utara, Isrizal, M.Pd memastikan bahwa aktivitas pendidikan di sekolahnya tetap berjalan sebagaimana mestinya.
Terkait dengan musibah kebakaran yang menghanguskan gedung kantor utama beserta isinya yang merupakan dokumen penting dan sejumlah fasilitas penunjang pendidikan.
Isrizal mengatakan, kerugian material yang ditaksir mencapai miliaran rupiah itu, masih dapat diatasi dengan beberapa langkah dan kebijakan sekolah untuk tetap menjalankan aktivitas belajar mengajar.
Hanya saja, Kepala SMKN 05 Bengkulu Utara yang dijadwalkan bakal terbang ke Tokyo Jepang untuk penandatangan nota kesepahaman dengan negeri Sakura itu.
BACA JUGA: Gubernur Rohidin Tinjau Puing Kebakaran SMKN 05 Bengkulu Utara
BACA JUGA:Paska Kebakaran Hebat SMKN 05 Bengkulu Utara, Berharap Pemprov Bergerak Cepat!
Mengatakan bahwa lokasi gedung kebakaran itu bakal disterilkan dan bakal dialihfungsikan sebagai lahan parkir siswa.
Terkait rencana ini, kata Isrizal, sudah dibicarakan di internal sekolah bahkan telah disampaikan kepada Pemprov Bengkulu.
Dalam hal ini Gubernur Rohidin yang secara langsung mengunjungi sekolahnya, dua hari lalu.
"Ya, Insyallah Allah rencananya kita fungsikan sebagai lahan parkir siswa dan ini sudah kita sampaikan langsung ke pak gubernur, saat beliau kunjungan kemarin," ujarnya.
BACA JUGA:Ujian Siswa SMKN 05 Bengkulu Utara, Kepsek: Tetap Berjalan, Tak Ada Kendala
BACA JUGA:Data Semua Aset yang Terbakar, Kadis Pendidikan Janji perbaiki Gedung SMKN 05 Bengkulu Utara
Meski Isrizal mengaku belum dapat memastikan waktu dan anggaran pembangunan gedung pengganti dari gedung yang ludes terbakar ini.
Namun Isrizal menyatakan, pihaknya optimis Pemprov segera menyikapi dampak kebakaran ini dengan menyiapkan anggaran sebagaimana yang dipaparkan oleh Gubernur Rohidin, dalam kunjungannya dua hari lalu.
"Ya, pak gub mengatakan bakal mengupayakan anggaran dan berusaha agar secepatnya dalam waktu dekat ini," ujar Isrizal.