Wujudkan Pilkada Damai, Pemkab Mukomuko Rakor Tingkat Kecamatan

Senin 11 Nov 2024 - 21:30 WIB
Reporter : Wahyudi
Editor : Ependi

MUKOMUKO.RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mukomuko, terus berkomitmen untuk mewujudkan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) aman dan damai.

Untuk mewujudkan itu, Pemkab Mukomuko telah menggelar rapat koordinasi dengan jajaran kecamatan dan kelurahan dan desa. Seperti yang digelar di Kecamatan Teramang Jaya, Senin, 11 November 2024.

Sekda Kabupaten Mukomuko, Dr Abdiyanto, EH, M.Si,CLA mengatakan. 

Rakor yang dilaksanakan itu melibatkan Camat Teramang Jaya, forkopimcam, PPK, panwaslu, kades, BPD, puskesmas, UPTD pendidikan, dan koordinator penyuluh KB di wilayah Kecamatan Teramang Jaya.

BACA JUGA:Linmas Dilarang Terlibat Politik Praktis Pilkada 2024

BACA JUGA:Deteksi Dini Pilkada 2024, Pemkab Mukomuko Gelar Rapat Koordinasi Lintas Sektoral

"Rakor ini dilaksanakan di wilayah Kecamatan Teramang Jaya sesuai dengan agenda kecamatan masing-masing, dan hari ini rakor diadakan dalam wilayah Kecamatan Teramang Jaya," katanya.

Rakor ini bertujuan untuk mengajak semua pihak agar tetap bersinergi mewujudkan ketertiban dan keamanan menuju pilkada damai tahun 2024.

Sekda menjelaskan, sebenarnya rakor ini lebih kepada menciptakan situasi dan kondisi yang kondusif di daerah ini sejak dan setelah pelaksanaan pilkada. Selain itu, demi terciptanya keamanan dan ketertiban di tengah masyarakat.

"Rakor tingkat kecamatan dengan masyarakat ini juga bertujuan untuk menyamakan persepsi dan komitmen bahwa pilkada adalah salah satu agenda nasional, sehingga menjadi tanggung jawab bersama," ujarnya.

BACA JUGA:Masyarakat Diminta Jaga Kerukunan Jelang Pilkada 2024

BACA JUGA:Partisipatif Masyarakat Dibutuhkan Awasi Pilkada 2024

Pemerintah Kabupaten Mukomuko, sebelumnya menggelar rakor dengan stakeholder atau pemangku kepentingan untuk mematangkan persiapan dalam menghadapi Pilkada tanggal 27 November 2024. Rakor kesiapan menghadapi Pilkada dengan pemangku kepentingan terkait seperti kepolisian, TNI, Bawaslu, KPU, dan dari instansi pemerintah daerah.

"Rakor kesiapan dalam menghadapi pilkada di tingkat kabupaten ini membahas berbagai kesiapan KPU, Bawaslu, aparat kepolisian, dan instansi terkait lainnya," pungkasnya.(*)

Kategori :