KETRINA.RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Tidak hanya di lingkungan pesantren, hari Santri Nasional Tahun 2024 turut dimeriahkan atau diperingati oleh beberapa siswa/i sekolah formal di Bengkulu Utara.
Salah satunya adalah SDN 207 Bengkulu Utara, Desa Tanjung Muara, Kecamatan Pinang Raya.
Puluhan siswa/i dan dewan guru di lingkungan SDN 207 Bengkulu Utara, ikut memeriahkan peringatan Hari Santri 2024.
Peringatan Hari Santri di lingkungan SDN 207 Bengkulu Utara, ini di isi beberapa kegiatan diantaranya dengan menggelar upacara, peletakan batu pertama pembangunan mushola, dialog atau koordinasi yang melibatkan jajaran sekolah, tokoh masyarakat hingga komite dan ditutup dengan acara makan bersama.
BACA JUGA:Hari Santri Nasional, DWP Kemenag Mukomuko Berbagi Kepada Warga Miskin
BACA JUGA:Hari Santri Nasional 2024 Dipusatkan di Desa Tanjung Mulya SP9
"Hari Santri Nasional adalah peringatan yang penting dalam sejarah Indonesia. Ini adalah bagian warisan perjuangan dan pencerahan melalui pendidikan. Dengan harapan mampu membangkitkan kesadaran akan peran santri dan pesantren dalam memperkuat fondasi moral dan pendidikan Indonesia. Semoga peringatan ini terus menginspirasi dan memotivasi kita untuk memajukan pendidikan dan nilai-nilai yang menghasilkan masyarakat yang lebih baik. Tidak hanya untuk sekolah-sekolah berbasis pesantren, tapi juga kepada sekolah formal," ujar Kepsek SDN 207 Bengkulu Utara, Mulyono, Kamis, 24 Oktober 2024.
Ditambahkan Kepsek, kendati lingkungan sekolah yang ia pimpin hari ini merupakan sekolah berbasis formal.
Namun komitmen dan semangat untuk membangun akhlak mulia di lingkungan siswa/i tetap menjadi konsen bersama.
"Meskipun kita sekolah formal, tapi komitmen membangun peserta didik yang berakhlak mulia seperti layaknya santri juga menjadi konsen kami di sekolah formal.
BACA JUGA:Peringati Hari Santri Nasional Ke-10, Kemenag Mukomuko Gelar Upacara dan Lomba Antar Santri
BACA JUGA:Hari Santri Nasional, DWP Kemenag Mukomuko Berbagi Kepada Warga Miskin
Dan perjuangan para santri terdahulu dalam mempertahankan NKRI, patut untuk kita teladani," demikian Kepsek. (*)