Isu Ijazah Siswa SMKN 02 BU Ditahan Sekolah. Dr Firdaus: Tidak Benar, Akan Kami Bagikan Serentak & Gratis!

Isu Ijazah Siswa SMKN 02 BU Ditahan Sekolah. Dr Firdaus: Tidak Benar, Akan Dibagikan Serentak & Gratis!-Radar Utara/Wahyudi Ndut-

RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Sejak beberapa hari terakhir, menyeruak isu dan kabar tak sedap yang terkesan menyudut Sekolah Menengah Kejuruan atau SMK Negeri 02 Bengkulu Utara. 

Dalam kabar yang diduga dihembuskan oleh oknum yang terlanjur menyebar luas ke sejumlah walimurid dan masyarakat itu. 

Menuding bahwa pihak sekolah telah menahan atau menghambat ijazah siswa siswi yang telah menyelesaikan pendidikannya di SMKN 02 Bengkulu Utara tahun 2024 ini. 

Terang saja, kabar negatif yang tak berdasar itu, cukup menyita perhatian terutama pihak sekolah yang merasa risih dengan isu yang menciderai nama baik SMKN 02 Bengkulu Utara. 

BACA JUGA:Jangan Sembarang Foto KTP

BACA JUGA:Pria Asal Provinsi Lampung Ini, Kedapatan Mencuri, Meninggal Diamuk Massa

Menindaklanjuti kabar miring yang berkembang di tengah masyarakat, soal penahanan ijazah siswa SMKN 02 Bengkulu Ini. 

Selasa, 23 Juli 2024 pagi tadi, Kepala SMKN 02 Bengkulu Utara, bergerak cepat dan dengan tegas menyatakan bahwa isu itu tidaklah benar dan tidak berdasar atau fitnah.

Kepada radarutara.bacakoran.co, Kepala SMKN 02 Bengkulu Utara, Dr Firdaus M.Pd yang saat itu sedang menggelar pertemuan dengan salah satu orang tua wali murid. 

Dengan tegas menjelaskan bahwa, tidak ada cerita dan tidak pernah terjadi, pihak sekolah menahan ijazah para siswa atau siswi yang sudah tamat dari sekolah. 

BACA JUGA:Helmi-Mi'an Bekerja Untuk Rakyat

BACA JUGA:Rohidin-Meriani Berpasangan, Usin: Sejak Awal Sudah Saya Katakan

Pasalnya, kata Firdaus, ijazah itu merupakan hak setiap siswa yang telah menuntaskan pendidikan dan menjadi kewajiban bagi sekolah untuk menyerahkannya.

Bahkan jauh hari sebelumnya, Firdaus mengatakan, dirinya secara terbuka dihadapan seluruh wali murid, siswa, serta pihak terkait yang hadir. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan