Cegah Ancaman Diabetes, Perlu Deteksi Dini
Data Kementerian Kesehatan menunjukkan angka pengidap diabetes di Indonesia saat ini telah mencapai 19,5 juta jiwa. Jumlah tersebut diprediksi akan melonjak mencapai 28,5 juta penduduk pada 2045. -ANTARA FOTO/ Aditya Pradana Putra-
Fakta Diabetes di Indonesia
Berikut fakta tentang serangan diabetes di Indonesia yang dihimpun dari p2ptm.kemkes.go.id.
BACA JUGA:Mau Memiliki Rambut Tetap Lembut Dan Berkilau ! Ini 10 Cara Merawat Rambut Dengan Mudah
BACA JUGA:Anda Pelupa, Ini Beberapa Rekomendasi Makanan Yang Dapat Meningkatkan Daya Ingat.
- Indonesia menempati peringkat ke tujuh untuk prevalensi penderita diabetes tertinggi di dunia bersama dengan Tiongkok, India, Amerika Serikat, Brazil, Rusia dan Meksiko dengan jumlah estimasi orang dengan diabetes sebesar 10 juta, pada 2015 (DF Atlas 2015).
- Diabetes dengan komplikasi merupakan penyebab kematian tertinggi ketiga di Indonesia (SRS 2014).
- Persentase Kematian akibat diabetes di Indonesia merupakan yang tertinggi kedua setelah Sri Lanka
- Prevalensi orang dengan diabetes di Indonesia menunjukkan kecenderungan meningkat yaitu dari 5, 7% (2007) menjadi 6,9% (2013).
- Sebanyak 2/3 orang dengan diabetes di Indonesia tidak mengetahui dirinya memiliki diabetes, dan berpotensi untuk mengakses layanan kesehatan dalam kondisi terlambat (sudah dengan komplikasi)
- Prevalensi Berat badan berlebih atau overweight (13,5% Riskesdas 2013) dan obesitas (15,4%, Riskesdas 2013) yang merupakan salah satu faktor risiko terbesar diabetes meningkat terus dibandingkan Riskesdas 2007 dan 2010. (*)
Sumber Indonesia.go.id