Banner Dempo - kenedi

Semangat Pancasila, Modal Awal Wujudkan Bengkulu Maju Sejahtera dan Hebat

Upacara Hari Lahir Pancasila Pemprov Bengkulu-Radar Utara/Doni Aftarizal-

BENGKULU RU - Semangat Pancasila dinilai menjadi modal awal dalam mewujudkan visi dan misi Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu, yakni mewujudkan Bengkulu Maju Sejahtera dan Hebat. 

Ini disampaikan Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Bengkulu, Isnan Fajri, S.Sos, M.Kes usai menjadi inspektur upacara Hari Lahir Pancasila, Sabtu 01 Juni 2024.

"Sehingga keberadaan Pancasila sebagai dasar Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), sudah terbukti sangatlah luar biasa," ungkap Isnan. 

Menurut Isnan, selain sebagai pondasi NKRI, Pancasila juga sebagai perekat dan pemersatu bangsa, serta panduan dalam kehidupan bernegara dan bermasyarakat.

BACA JUGA:Perlawanan Lintas Generasi, Kisah Perjuangan Tolak Tambang Batubara dan PLTU

BACA JUGA:Jadi Primadona Ekspor, Ikan Nila Salin Bakal Susul Udang Vaname

"Dengan berbagai macam ujian dan gelombang sejarah maupun kondisi sosial, negara yang kita cintai ini masih tetap utuh dan masih dengan jati diri Pancasilais," kata Isnan. 

Tentu, lanjut Isnan, ini berkat landasan ideologi Pancasila yang sudah tertanam dalam jiwa masyarakat dan bangsa Indonesia. 

"Sehingga dalam momentum peringatan Hari Lahir Pancasila ini, kita dapat meningkatkan semangat dalam membangun negeri tercinta ini khususnya Provinsi Bengkulu," tegas Isnan. 

Isnan menambahkan, dengan adanya semangat Pancasila, juga diharapkan dapat meningkatkan rasa kerukunan dan menjadi modal dalam melakukan pembangunan daerah. 

BACA JUGA:Upaya Pemerintah Menjaga Kesehatan Reproduksi Pekerja, Pemerintah Gelar Layanan KB di Tempat Kerja

BACA JUGA:Provinsi Tawarkan Kerjasama Pengelolan Laboratorium DLH Mukomuko

"Kalau masyarakatnya tentram, kompak bersatu dan gotong royong sesuai dengan semangat dan jiwa dan nilai Pancasila, InsyaAllah Bengkulu Maju, Sejahtera dan Hebat bisa kita capai," tutup Isnan. (tux) 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan