Kebakaran Gedung SMKN 05 BU, DPRD Turut Prihatin, Minta Pemkab Anggarkan Armada Damkar

Waka I DPRD Kabupaten Bengkulu Utara, Juhaili, S.IP.-Radar Utara/Wahyudi Ndut-

Hal ini diungkapkan oleh Waka I DPRD Kabupaten Bengkulu Utara, Juhaili, S.IP. 

Lilit, begitu tokoh muda ini akrab disapa, mengatakan bahwa keterbatasan unit damkar di Kabupaten Bengkulu Utara serta anggaran operasional yang masih minim, sangat berpengaruh dalam penanganan musibah kebarakan.

Disamping itu, lanjut politisi Golkar itu, pemerintah juga harus mempertimbangkan rasio keberadaan armada pemadam kebarakan (damkar) di setiap kawasan untuk dapat menjangkau wilayah ketika terjadi musibah kebakaran.

"Ini masalah yang urgen, jadi kami harapkan pemerintah bisa fokus untuk memperhatikan dan menindaklanjuti rekomendi DPRD, terkait penanganan musibah kebakaran ini," tegas Juhaili.

BACA JUGA:Demi Tingkatkan SDM Aparat Desa, Pemdes Kalbang Gelar Pelatihan Epdeskel

BACA JUGA:Ketangkap Satpol PP, Pemilik Ternak Bisa Disanksi Tipiring

Untuk itu, lanjut Juhaili, pihaknya memandang perlu menyarankan kepada pemerintah dalam hal ini bupati. 

Agar menyiapkan dan menganggarkan kendaraan pemadam kebakaran di setiap kecamatan atau setidak-tidaknya dengan acuan penetapan kawasan yang terjangkau dalam kelayakan.

Karena jika melihat kejadian kebakaran di Gedung SMK 5 Bengkulu Utara, kemudian di Padang Jaya ataupun di Tanjung Agung Palik beberapa Waktu lalu. 

Minimnya armada damkar dan rasio keberadaan damkar juga menadi penentu dalam penanganan musibah kebakaran. 

BACA JUGA:Gaji 13 2024, Anggarannya Tembus Rp 50 Miliar Lebih

BACA JUGA:Peluang Mustadin Jabat Waka II Masih Ada, Pimpinan Dewan Bakal Rapat Internal

Musibah kebakaran ini menjadi catatan penting bagi kita semua untuk evaluasi sistem dan kinerja untuk menjadi lebih siap dan lebih baik lagi. 

"Disamping memberikan bantuan kepada korban, kita juga harus memperbaiki sistem pengamanan pemadam kebakaran di daerah kita," demikian Juhaili. 

Sebagaimana dikabarkan radarutara.bacakoran.co sebelumnya.  Upaya untuk memadamkan kobaran api yang  membumbung tinggi dan terus berkobar di gedung SMKN 05 Bengkulu Utara yang terletak di Kecamatan Ketahun. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan