Ooalah, Ternyata! TMMD Itu Rombongan Tentara To Mas.?

Kegiatan pembangunan infrastruktur desa oleh personel TNI melalui program TMMD-Radar Utara/Wahyudi Ndut-

Padri, Kepala Dusun Sinar Selatan, daerah yang menjadi objek pembangunan TMMD, mengaku.

Sangat senang, bahagia dan menyampaikan apresiasi atas pembangunan jalan di wilayah dusunnya itu. 

BACA JUGA:Pekerjaan Fisik TMMD Ke-120 Kodim 0423/BU Sampai Pada Tahap Pembangunan Sumur Bor

BACA JUGA:Dewan Bengkulu Utara Dukung Giat TMMD Kodim 0423/BU ke-120 Tahun 2024

Dalam kesempatan ini, Padri juga menyampaikan ungkapan terimakasihnya kepada Satgas TMMD yang telah berjibaku mempercepat pengerjaan jalan tersebut. 

Selain itu, rasa gembira di tengah-tengah warga yang dikepalainya pun mulai terlihat.

Setelah melihat sejumlah ruas jalan yang sebelumnya, rusak parah dan berlumpur, saat ini sudah mulai lancer untuk dilalui. 

"Artinya setelah pengerasan jalan ini nanti selesai 100 persen, akses kami di sini akan semakin lancar meskipun cuaca hujan saat ini masih sering terjadi," kata Padri.

BACA JUGA:Gerak Cepat dan Kompak TMMD ke-120 di Bengkulu Utara, TNI/Polri Gotong Royong Bersama Masyarakat

BACA JUGA:Tabuh Gong, Bupati Mian Buka Program TMMD Kodim 0423 Bengkulu Utara

Komandan Satgas TMMD ke-120 Kodim 0423/BU Letkol Kav Aidil Hajri, M.Han, juga menyampaikan ucapan terimakasihnya kepada seluruh masyarakat khususnya di Desa Bukit Tinggi yang telah berpartisipasi baik yang langsung terjun ke lapangan maupun melalui giat lainnya dalam mensukseskan program TMMD ke 120 melalui gerakan gotong royong.

"Tentunya, peran serta masyarakat sangat menentukan sukses dan tidaknya program TMMD ini. 

Alhamdulillah, masyarakat Desa Bukit Tinggi sangat mendukung, sehingga semua kegiatan, termasuk pengerasan jalan bisa cepat terselesaikan," jelasnya. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan