Bulan Merdeka Belajar, Ini Pesan Gubernur Rohidin
Gubernur Rohidin Mersyah saat membuka bulan merdeka belajar-Radar Utara/Doni Aftarizal-
BENGKULU RU - Sejumlah pesan disampaikan Gubernur Bengkulu, Prof. Dr. H. Rohidin Mersyah, dalam momentum bulan merdeka belajar.
Pesan tersebut disampaikan Gubernur Rohidin saat membuka langsung kegiatan Bulan Merdeka Belajar Tahun 2024 di Benteng Marlborough, Minggu 19 Mei 2024.
"Kita menyambut baik kegiatan Bulan Merdeka Belajar Tahun 2024, yang digagas Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Dikbudristek) Republik Indonesia (RI) ini," ungkap Rohidin.
Menurut Rohidin, pembukaan kegiatan pameran kurikulum merdeka yang di gagas Kemendikbudristek ini, diharapkan berdampak positif pada penerapan kurikulum merdeka belajar.
BACA JUGA:Pemandu Miliki Peran Penting Tingkatkan Kunjungan Wisata
BACA JUGA:Perluas Pencarian Korban Tenggelam di Danau Neon ke Aliran Sungai Serangai
"Karena sesungguhnya kurikulum merdeka itu, harus akuntabel dengan kondisi daerah," kata Rohidin dalam momen dengan menampilkan berbagai kegiatan.
Gubernur Rohidin juga berpesan, proses pendidikan kurikulum merdeka di daerah diharapkan dapat benar-benar menghasilkan generasi mandiri, yang bisa membawa perubahan.
"Sehingga ke depan melahirkan generasi SDM Indonesia yang unggul, dan emas demi Indonesia Maju," harap Rohidin.
Lebih lanjut Rohidin menyampaikan, proses pendidikan benar-benar yang menggunakan konsep kurikulum merdeka, juga ditargetkan untuk menghasilkan generasi yang mandiri.
BACA JUGA:Cuaca Buruk Berlangsung pada 18-20 Mei 2024, Camat Minta Masyarakat Waspada
BACA JUGA:Terus Kembangkan Kain Besurek
"Tidak kalah pentingnya bisa membawa perubahan yang memiliki kompetensi secara balance antara soft dan haknya ini yang nanti coba pemerintah ramu," tutup Rohidin. (tux)