Banner Dempo - kenedi

RMF, Membangun Kesejahteraan Sosial dan Ekonomi di Bengkulu

Peresmian Ramadan Market Festival-Radar Utara/Doni Aftarizal-

BENGKULU RU - Sentra Dharma Guna Bengkulu Selasa, 02 April 2024 menggelar Ramadan Market Festival (RMF), yang bertujuan untuk meningkatkan pemberdayaan ekonomi dan kesejahteraan sosial masyarakat. 

Kegiatan yang didalamnya melibatkan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang dipelopori Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial (PPKS), merupakan kolaborasi sejumlah pihak.

Kepala Sentra Dharma Guna Bengkulu, Syam Wuryani mengatakan, RMF sengaja dipilih sebagai upaya untuk menghadirkan suasana yang berbeda, terutama selama bulan suci Ramadan. 

"Kegiatan ini tidak hanya tentang perdagangan dan pasar murah, tetapi juga merupakan bentuk perhatian terhadap kegiatan sosial yang beragam, serta upaya untuk meningkatkan ekonomi para PPKS di Bengkulu," ungkap wanita yang akrab disapa Yani. 

BACA JUGA:Libur Lebaran, Jumat Besok Hari Terakhir Kerja PNS di Mukomuko

BACA JUGA:Hasil Reses Disampaikan, Edwar: Pasti Kita Pantau Tindaklanjutnya

Menurut Yani, kegiatan ini melibatkan berbagai pemangku kepentingan, mitra kerja, masyarakat umum, serta dukungan dari berbagai sponsor yang peduli terhadap pembangunan kesejahteraan sosial di Bengkulu. 

"Tentu kita mengucapkan banyak terima kasih atas dukungan dan partisipasi semua pihak, karena secara tidak langsung telah turut berperan terselenggaranya kegiatna ini," kata Yani.

Disisi lain, Yani menerangkan, dalam  RMF ini, juga digelar pasar murah yang diselenggarakan berkat kerja sama antara Kementerian Sosial (Kemensos) dan PT. Bulog. 

"Pasar murah ini bertujuan untuk membantu warga yang membutuhkan dalam memenuhi kebutuhan pokok, dengan harga yang terjangkau. Ini juga menjadi wadah bagi para produsen lokal untuk memasarkan produk-produk mereka, sehingga meningkatkan potensi pemasaran dan promosi," jelas Yani.

BACA JUGA:Alih Fungsi Situs Cagar Budaya Jadi Sorotan

BACA JUGA: Sambut Idul Fitri, Kodim 0428/MM Gelar Bazar Murah di Mukomuko

Sementara itu, Pejabat (Pj). Walikota Bengkulu, Ir. Arif Gunadi, M.Si mengapresiasi terselenggaranya RMF yang merupakan bentuk nyata dari kolaborasi antar berbagai pihak.

"Terutama dalam memajukan kesejahteraan sosial dan ekonomi masyarakat Bengkulu. Kegiatan semacam ini sangat penting dalam membangun kebersamaan dan membantu masyarakat yang membutuhkan, terutama di bulan Ramadan ini," tutupnya. (tux)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan