Apa Hukum Berpuasa Tetapi Tidak Membayar Zakat Fitrah dan 3 Syarat Wajibnya
Apa Hukum Berpuasa Tetapi Tidak Membayar Zakat Fitrah dan 3 Syarat Wajibnya-indonesiaberita.co.id-
RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Zakat merupakan kewajiban bagi umat muslim yang harus dikeluarkan setelah melaksanakan ibadah puasa menjelang Idul Fitri.
Membayar Zakat Fitrah sebagai wujud rasa syukur atas nikmat yang diberikan oleh Allah SWT kepada kita. Dan sebagai bentuk pembersihan diri dari dosa yang dilakukan selama bulan ramadhan.
Menunaikan zakat bertujuan untuk mensucikan diri seorang umat muslim dalam menyambut hari kemenangan yaitu dihari Idul Fitri.
Membayar Zakat dan berpuasa juga termasuk dalam rukun iman yang keduanya. Sehingga keduanya wajib ditunaikan dibulan ramadhan.
BACA JUGA:Wajib Dicoba! Cukup Melakukan 5 Kegiatan Ini Pada Pagi Hari. Dijamin Kulit Wajah Bisa Glowing
BACA JUGA:Harus Tahu! Ini Segudang Manfaat Melon Bagi Kesehatan Tubuh
Namun bagaimana hukumnya seorang umat muslim yang berpuasa, tetapi tidak membayar Zakat fitrah?.
“Ibnu Syahin meriwayatkan hadis dalam kitab Targhib wad Dhiya’ dari sahabat Jarir: (puasa pada) bulan Ramadan digantungkan antara langit dan bumi, tidak diangkat pada Allah kecuali dengan zakat fitrah”.
Yang artinya, Bahwa selama tidak mengeluarkan zakat fitrah,maka pahala berpuasanya tidak bisa didapatkan. Dengan kata lain meskipun bulan puasa telah selesai dan telah berhasil menjaga kan diri dari setiap sesuatu yang bisa membatalkan puasa, maka ia tidak bisa mendapatkan pahala berpuasa. Sehingga wajib mengeluarkan zakat fitrah dari dirinya.(Hasyiyah Jamal alal Minhaj, juz 4, halama. 228).
Dalam hal ini ada tiga syarat wajib membayar Zakat fitrah yaitu :
BACA JUGA:Kenali! Ini 7 Manfaat Biji Mahoni Bagi Kesehatan Tubuh
BACA JUGA: Wajib Coba! Ternyata Teh Bunga Kopi Lebih Sehat Dari Kopi Biasanya? Simak Faktanya
A. Menjadi Orang Muslim
Syarat pertama untuk wajib zakat fitrah adalah menjadi orang muslim.