Banner Dempo - kenedi

Safari Ramadhan Tahun 2024, Pemkab Mukomuko Santuni Anak Yatim. Ini Jadwalnya....

Bupati dan wakil bupati saat menyantuni anak yatim pada kegiatan Safari ramadhan 1445 H.-Radar Utara/ Wahyudi -

Hari pertama Safari Ramadhan, Bupati dan Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Mukomuko mengunjungi Masjid Al Ikhsan Desa Gajah Makmur, Kecamatan Malin Deman. 

Sedangkan Wakil Bupati, melaksanakan safari Ramadhan di Masjid Al Fatah Desa Arga Jaya Kecamatan Air Rami. Untuk hari pertama safari Ramadhan, dilaksanakan hari Sabtu, 23 Maret 2024.

Sedangkan hari kedua safari Ramadhan, di laksanakan Minggu, 24 Maret 2024. 

BACA JUGA:Roadshow Safari Ramadhan, Masyarakat Pematang Sapang Sambut Hangat Wabup ASA

BACA JUGA:Safari Perdana di Masjid Baiturrahmi Desa Lubuk Sahung, ASA: Satukan Hati, Pererat Silaturrahmi

Bupati mengunjungi Masjid Nurul Iman Desa Air Buluh Kecamatan Ipuh, Wabup di Masjid Jamiatul Mukhlisin Desa Retak Mudik Kecamatan Sungai Rumbai. 

Selanjutnya, untuk safari Ramadhan hari ketiga, dilaksanakan pada hari Selasa, 26 Maret 2024. 

Bupati melaksanakan safari di Masjid Nurul Iman Desa Pauh Terenja Kecamatan XIV Koto. Dan Wakil Bupati melaksanakan safari di Masjid Al Ikhlas Desa Air Kasai Kecamatan Air Dikit. 

Untuk safari ramafhan hari ke empat, dilaksanakan pada Rabu 27 Maret 2024. 

BACA JUGA: Safari Ramadhan Perdana, Bupati Kunjungi Masjid Al Ikhsan Malin Deman

BACA JUGA: 6 Masjid di Ketrina Ini Bakal Dikunjungi Tim Safari Pemkab Bengkulu Utara

Bupati mengunjungi Masjid Al Muhajirin Desa Setia Budi Kecamatan Teras Terunjam, dan Wakil Bupati mengunjungi Masjid Al Muhtadin Drsa Tanah Telah Kecamatan Kota Mukomuko.

Hari Kamis, 28 Maret 2024. Bupati mengunjungi Masjid Nutul Mutaqin Desa Pasar Bantal Kecamatan Teramang Jaya. 

Sedangkan Wakil Bupati mengunjungi Masjid Baitussalam Desa Sinar Laut Kecamatan Pondok Suguh. 

Dan di hari Jumat 29 Maret 2024. Bupati mengunjungi Masjid As-Syafi'iyah Desa Pondok Makmur Kecamatan Air Manjunto. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan