DBD Mengganas, 55 Warga di Mukomuko Dinyatakan Positif

Terlihat petugas kesehatan saat melakukan fogging di lingkungan perumahan warga yang terserang DBD.-Radar Utara/Wahyudi-

Ruli juga menjelaskan, kasus DBD pada bulan Januari 2024, mengalami peningkatan drastis dibandingkan periode yang sama di tahun 2023 lalu. 

Meningkatnya kasus DBD ini, kuat dugaan karena adanya pergantian musim dari kemarau ke musim hujan. 

BACA JUGA:Disparpora Bakal Aktifkan 53 Desa Wisata di Mukomuko

BACA JUGA:Pemilu, Kantor Dukcapil Tetap Buka

Sebagai upaya untuk menekan jumlah kasus DBD. 

Pihaknya meminta partisipasi seluruh masyarakat untuk melakukan pemberantasan sarang nyamuk (PSN) guna mencegah penyakit demam berdarah dengue di lingkungan masing-masing. 

Dijelaskanya, dari sebanyak 55 kasus DBD yang ada di daerah ini. 

Petugas Dinkes Mukomuko melalui seluruh Puskesmas telah melakukan penanganan sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP) untuk mencegah penyebaran penyakit DBD.

BACA JUGA:Ada Bantuan 150 Juta, Tapi Syaratnya Bikin Geleng-Geleng

BACA JUGA:Kebun Raya Bali Lengkapi Pesona Bedugul

"Petugas juga melakukan penyelidikan epidemiologi di lokasi rumah warga yang ditemukan kasus DBD, pembagian larvasida kepada warga, dan melakukan pengasapan atau fogging massal di rumah warga," jelasnya.

Dari hasil penyelidikan epidemiologi. Petugas menduga, salah satu penyebab banyaknya kasus DBD di daerah ini karena ada beberapa faktor salah satunya lingkungan yang tidak bersih. 

Dengan kondisi itu, Dinas Kesehatan juga meminta semua desa menggiatkan pemberantasan sarang nyamuk DBD di wilayah masing-masing guna mencegah penularan penyakit menular dan mematikan itu.

"Mencegah akan lebih baik sebelum hal buruk terjadi. PSN tersebut meliputi gerakan 3M Plus, yakni menguras wadah air seperti bak mandi, tempayan, ember, vas bunga, dan tempat penampungan air lainnya, menutup dan mengubur benda-benda yang tidak digunakan," pungkasnya. (rel)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan