Banner Dempo - kenedi

Realisasi APBD 2023 Bengkulu Utara Dibongkar

Wabup Arie Septia Adinata saat rapat awalan pemeriksaan LKPD Pemda Bengkulu Utara tahun 2024 bersama dengan BPK RI Perwakilan Provinsi Bengkulu.-instagram @sahabat_asa_17-

Kinerja apik sebelum-sebelumnya, turut ditegasi Wabup ASA, agar menjadi komitmen moril seluruh satker, agar mempertahankan penilaian atas penyelenggaraan kerja pemerintahan yang tahun sebelumnya mendapatkan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP).

"Sehingga opini WTP bisa dipertahankan dan menjadi yang terdepan di Provinsi Bengkulu," ucapnya.

BACA JUGA:KASN Soroti Dilema ASN, Netizen : Taruhannya Jabatan

BACA JUGA: Lakukan Langkah Ini, Tripika Ketahun Pastikan TPS Pemilu 2024 Aman!

Untuk mencapainya, lanjut Wabup, perlu dibarengi dengan kerja sinergis antar lini, mendukung dokumen-dokumen yang diperlukan selama pemeriksaan. 

Agar penyajian laporan keuangan yang menjadi obyek pemeriksaan, memiliki bobot kualitas penyelenggaraan kerja pemerintahan yang profesional. 

Ketua Pengendali Teknis Pemeriksaan, Elian Susanti, menegaskan. Tata kelola pemeriksaan, relatif tidak terjadi perubahan. Kata Elian, prosesnya, tak jauh beda dengan pemeriksaan sebelumnya. 

Untuk itu, proyeksi Opini WTP yang menjadi upaya daerah, turut didukung dengan kualitas penyelenggaraan dan penyajian pelaporan yang menjalankan prosedur sesuai dengan regulasi keuangan pemerintah.

BACA JUGA:Kedaulatan Penuh Ada di Bilik Suara

BACA JUGA: Bawaslu Bakal Proses Status WhatsApp Oknum Kadis Pendidikan Mukomuko

"Dengan entry meeting ini menjadi kick off pemeriksaan LKPD di tahun 2024," ujarnya.

Pantauan Radar Utara, dalam entry meeting kemarin, dari legislatif, tidak diwakili oleh unsur pimpinan. 

Lembaga politik itu, mendelegasikan Tommy Sitompul, S.Sos yang merupakan Ketua Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda). 

Politisi Golkar itu menerangkan, audit LKPD oleh BPK merupakan satu estafet pemeriksaan reguler yang memang sangat penting. 

BACA JUGA: 37 Desa Akan Diisi Pj Kades, Begini Langkah DPMD Mukomuko

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan