Pastikan Realisasi Pembangunan Tepat Sasaran, Ketua Komisi III DPRD BU Cek Lapangan
Pastikan Realisasi Pembangunan Tepat Sasaran, Ketua Komisi III DPRD BU Cek Lapangan-Radar Utara/Wahyudi Ndut-
RADARUTARA.BACAKORAM.CO - Untuk memastikan pembangunan infrastruktur jalan benar di laksanakan pada sasaran yang tepat.
Ketua Komisi III DPRD Bengkulu Utara pekan lalu turun langsung ke lapangan.
Ini dilakukan pasca selesainya proyek jalan yang bersumber dari APBD melalui pokok pikiran yang dicetuskan oleh anggota legislatif di Kabupaten Bengkulu Utara.
Dalam kunjungannya, Ketua Komisi III DPRD, Edi Putra, SIP juga didampingi oleh Kepala Desa Air Tenang Kecamatan Napal Putih yang merupakan wilayah dalam objek Bantuan Keuangan (Bankeu) APBD Bengkulu Utara tahun 2025.
Saat dihubungi Radar Utara melalui sambungan telephon whatsapp, Politisi PAN dapil 4 Bengkulu Utara tersebut membenarkan telah melakukan kunjungan kerja di Kecamatan Napal Putih terkait dengan realisasi dan bankeu yang sudah disalurkan melalui mekanisme pokok pikiran legislatif.
BACA JUGA:Di Tengah Saran & Rekomendasi Fraksi, Raperda RPJMD 2025-2029 Sah Menjadi Perda
BACA JUGA:Dukung Pertumbuhan Ekonomi, Dewan BU Pantau Titik Nol Rekonstruksi Jalan Pasar Purwodadi
Edi menjelaskan bahwa pihaknya telah menyalurkan dana bankeu untuk memenuhi beberapa permintaan masyarakat di Kecamatan Napal Putih dan merupakan kebutuhan penting.
Salah satu item yang dilaksanakan oleh bankeu tersebut adalah infrastruktur jalan yang merupakan akses vital penunjang kelancaran Ekonomi masyarakat, khusunya di Desa Air Tenang Kecamatan Napal Putih.
"Alhamdulillah semua sudah berjalan dan sudah kita cek langsung di lapangan.
Mudah mudahan akan membantu memperlancar akses masyarakat disana, sehingga ekonominya pun juga bisa terdongkrak," jelas Edi Putra.
Selain meninjau realisasi bankeu melalui pokok pikiran dewan, dalam kesempatan tersebut Edi Putra juga memantau Titik Titik arah pembangunan infrastruktur yang ada di Kecamatan Napal putih, yang bakal dikerjakan melalui dana APBD.
BACA JUGA:Fraksi Gerindra DPRD Bengkulu Utara Minta Evaluasi PDAM Tirta Ratu Samban
BACA JUGA:DPRD Gelar Paripurna Mendengarkan Penyampaian Nota Pengantar RPJMD 2025-2029
