Revitalisasi Taman Remaja

Gubernur Helmi Hasan saat membahas rencana revitalisasi Taman Remaja bersama BKSDA Bengkulu-Lampung-Radar Utara / Doni Aftarizal-
BENGKULU RU - Taman Remaja atau Taman Satwa Bengkulu bakal direvitalisasi, agar dapat menjadi sebagai destinasi rekreasi yang lebih nyaman, menarik dan berdaya saing bagi masyarakat.
Upaya ini dilakukan sebagai bagian dari komitmen Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu, dalam menyediakan ruang publik yang berkualitas dan mendukung aktivitas sosial serta ekonomi masyarakat.
Gubernur Bengkulu, H. Helmi Hasan, SE menyatakan, revitalisasi ini bertujuan untuk menyediakan tempat rekreasi yang layak bagi masyarakat, terutama saat momen libur Lebaran.
"Kami ingin warga Bengkulu memiliki tempat berkumpul dan berlibur yang nyaman," ungkap Helmi usai rapat bersama Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Bengkulu, Minggu 23 Maret 2025.
BACA JUGA:Jajaki Revitalisasi Pelabuhan Pulau Baai
BACA JUGA:Pelabuhan Pulau Baai Direvitalisasi Menyeluruh
Sehingga, lanjut Helmi, pihaknya bakal melakukan berbagai perbaikan, dan penataan di Taman Remaja agar bisa menjadi destinasi utama bagi keluarga.
"Revitalisasi ini mencakup berbagai aspek, mulai dari perapihan fasilitas yang ada, hingga penambahan elemen baru yang dapat meningkatkan daya tarik taman," kata Helmi.
Menurut Helmi, salah satu yang menjadi fokus untuk menciptakan daya tarik, yakni dengan penambahan satwa sebagai bagian dari upaya menghadirkan suasana baru.
"Kita berencana menambah beberapa satwa untuk menarik minat pengunjung. Namun, tentu ada aturan dan standar yang harus dipenuhi agar taman ini bisa menjadi taman satwa yang representatif," jelas Helmi.
BACA JUGA:Disperindag Usulkan Revitalisasi Pasar Lubuk Pinang Tahun 2025
BACA JUGA:Perkuat Ekonomi Kerakyatan, Disperindag Usulkan Revitalisasi Pasar Lubuk Pinang
Disisi lain, Helmi menyampaikan, dalam revitalisasi ini tidak menggunakan anggaran dari APBD. Karena pemerintah daerah (Pemda) berhasil menggandeng berbagai pihak untuk mendukung proyek ini.
"Termasuk melibatkan mahasiswa Universitas Bengkulu (UNIB), khususnya dari jurusan arsitektur," papar Helmi.