Ekspor Bengkulu Tembus 12,64 Juta Dolar

Ekspor Bengkulu Tembus 12,64 Juta Dolar-Radar Utara/Benny Siswanto-

India menjadi jujugan utama pangsa pasar ekspor Bengkulu dengan nilai 6,68 juta dollar, disusul Tiongkok dengan 3,89 juta dollar, Jepang 1,04 juta dollar, Amerika 0,86 juta dollar, Afrika Selatan 0,16 juta dollar serta lainnya yang meliputi beberapa negara dengan angka kumulatif 2,49 juta dollar. 

"Pada bulan September komoditas ekspor batubara, karet, cangkang sawit, lintah, serangga dan lainnya, nilai ekspor ke Uni Eropa sebesar 5 juta dollar.....," begitu ditulis dalam lansiran BPS Provinsi Bengkulu. 

BACA JUGA:Kerajinan Rotan Jadi Salah Satu Peluang Ekspor yang Menguntungkan bagi UKM

BACA JUGA:Ternyata Bawang Goreng Punya Potensi Ekspor yang Besar ke Thailand

Bengkulu Masuk Daerah Penyuplai Ekspor Kopi

Ekspor Indonesia untuk komoditi kopi pada tahun 2023 lalu, ternyata dikuasai pasokannya dari wilayah Pulau Sumatera. 

Enam daerah di Pulau Sumatera yang menjadi "penyokong" ekspor kopi Indonesia tahun 2023 lalu sebagaimana dirilis Badan Pusat Statistik meliputi Sumatera Selatan sebanyak 198 ribu ton. 

Posisi kedua ditempati Provinsi Lampung dengan 108,1 ribu ton, kemudian Sumatera Utara 87,9 ribu ton, Aceh 71,1 ribu ton, 

Bengkulu 55 ribu ton dan Sumatera Barat sebanyak 23 ribu ton yang menempati 10 besar daerah penghasil kopi di Indonesia. 

Posisi keenam, ditempati Provinsi Jawa Timur sebanyak 48,1 ribu ton, Sulawesi Selatan 27,5 ribu ton, Jawa Tengan 26 ribu ton serta Nusa Tenggara Timur di posisi sembilan dengan 25,1 ribu ton.

BACA JUGA:Kemendag Fokus pada Penguatan Pasar dan Ekspor UMKM BISA

BACA JUGA:Strategi Ekspor ke Negara Maju yang Harus Kamu Tahu

Tapi, bukan 10 daerah itu saja yang tercatat memproduksi kopi yang pastinya menjadi penyokong produksi kopi nasional. Masih ada sembilan daerah lagi yang meliputi Kepulauan Bangka belitung, Kepulauan Riau atau Kepri, DKI Jakarta. 

Ada juga Maluku Utara, Papua Barat, Papua Barat daya, Papua Tengah, Papua Pegunungan dan Papua Selatan hingga Gorontalo sebagai provinsi dengan angka produksi kopi tahun 2023 lalu tercatat ratusan ton.

BPS juga melansir angka ekspor kopi pemerintah Indonesia ke 17 negara tahun 2023. Menempati posisi puncak jujugan ekspor adalah Jepang 15.316,8 ton atau senilai 63.034,5 (US$);

Selanjutnya Singapura 5.522,3 ton atau senilai 18.301,2 (US$); Malaysia 22.690,9 ton, senilai 60.602,2 (US$), India 23.811,3 ton atau senilai 50.233,3 (US$);

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan