Sekolah Gratis Plus dan Berkualitas, PKS Kota Kampanyekan DISUKA
PKS Kota Bengkulu kampanyekan DISUKA dengan cara door to door-Radar Utara / Doni Aftarizal-
BENGKULU RU - Program sekolah gratis plus dan berkualitas, merupakan salah satu komitmen yang dihadirkan pasangan calon (Paslon) wali kota dan wakil walikota, Dani Hamdani-Sukatno (DISUKA) ketika terpilih dan menang dalam Pilwakot Bengkulu Tahun 2024.
Dibagian lain, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) intensif mengkampanyekan paslon nomor urut 1 ini, dengan cara datang dari rumah ke rumah warga (door to door).
"Saya bersama Pak Dani Hamdani berkomitmen menghadirkan pendidikan gratis plus dan berkualitas, di setiap sekolah di Kota Bengkulu," ungkap calon wakil walikota Bengkulu, Sukatno.
Menurut Sukatno, pendidikan gratis plus dalam implementasinya, masyarakat tidak hanya bebas biaya tetapi juga dibantu perlengkapan lainnya seperti seragam dan buku Lembar Kerja Siswa (LKS).
BACA JUGA:Pimpin Kota Bengkulu, DISUKA Tinjau Ulang Gaji ASN untuk Zakat
BACA JUGA:Ambulans Gratis, Langkah Nyata DISUKA Menuju Optimalisasi Layanan Kesehatan
"Perlengkapan atau fasilitas tambahan ini, diutamakan bagi siswa yang berlatarbelakang keluarga kurang mampu. fasilitas tambahan bagi siswa dari keluarga kurang mampu," kata Sukatno.
Dilanjutkan Sukatno, pendidikan gratis ini merupakan program pemerintah pusat, maka dari itu di daerah pihaknya melakukan penambahan berupa bantuan seragam dan buku LKS yang nantinya diberikan secara gratis.
"Program kita ini dirancang untuk membantu keluarga yang benar-benar membutuhkan, terutama mereka yang berada pada tingkat SD dan SMP. Sehingga anak-anak bisa belajar tanpa beban biaya tambahan," jelas Sukatno.
Dengan program serta visi dan misi yang diusung tersebut, PKS Kota Bengkulu kian intens mengkampanyekan pasangan Dani-Sukatno di tengah-tengah masyarakat.
BACA JUGA:Kampanye Terbuka, DISUKA Harapkan Restu dan Dukungan Pilwakot
BACA JUGA:Pamitan dengan PWI Bengkulu, DISUKA Optimis Menang Pilwakot Bengkulu
"Sehingga saat hari H pencoblosan, dukungan bagi Dani-Sukatno terus bertambah," ujar Ketua DPD PKS Kota Bengkulu, Rahmat Widodo saat berkampanye door to door rumah masyarakat di wilayah Kelurahan Lingkar Barat, Sabtu 02 November 2024.
Rahmat menambahkan dalam kampanye ini pihaknya tidak sekedar mengajak masyarakat untuk memilih pasangan Dani-Sukatno saja, tetapi juga Rohidin Mersyah-Meriani.