Edukasi Literasi Digital dan Critical Thinking untuk Pemilih Pemula

Jumat 24 Nov 2023 - 20:45 WIB
Reporter : Doni Aftarizal
Editor : Redaksi

BENGKULU RU - Masyarakat Anti Fitnah Indonesia (Mafindo) Bengkulu. Menggelar kegiatan edukasi literasi digital dan critical thinking untuk pemilih pemula. 

Kegiatan yang bertajuk 'Tular Nalar Sekolah Kebangsaan' ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman tentang literasi digital dan critical thinking.

Koordinator Wilayah Mafindo Bengkulu, Dr. Gushevinati S.Sos, M.Si mengatakan. Tular Nalar Sekolah Kebangsaan ini merupakan salah satu kegiatan Mafindo yang didukung Google.org. Dimana dalam praktiknya menyasar pemilih pemula. 

"Alhamdulillah, sekarang kita bisa mengedukasi 100 pemilih pemula di Bengkulu untuk pemahaman literasi," ungkap Gushevinati.

BACA JUGA:Milenial Harus Mampu Bentengi Diri Dari Hoax

Menurutnya, dalam kegiatan ini para peserta mendapatkan materi tentang Pemilu, Demokrasi dan cara memilah berita mana asli dan palsu. Para peserta juga dilatih untuk berpikir kritis dalam menghadapi informasi yang beredar di media sosial. 

Dengan kata lain melalui kegiatan ini pemilih pemula mendapatkan ilmu yang bermanfaat.

"Terutama untuk menghadapi Pemilu 2024. Kitapun menargetkan setelah kegiatan ini, pemilih pemula dapat berpartisipasi secara aktif dalam Pemilu 2024 dengan penuh kesadaran dan tanggung jawab," demikian Gushevinati. (tux)

Kategori :