Semarakkan HUT RI ke 79, Dispora Bengkulu Utara Gelar Berbagai Lomba Secara Gratis!!

Rabu 24 Jul 2024 - 20:34 WIB
Reporter : Suhendra
Editor : Ependi

RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Kabar Gembira! Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia Ke-79.

Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Bengkulu Utara, akan melaksanakan sejumlah perlombaan spektakuler untuk masyarakat Bengkulu Utara.

Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Kabupaten Bengkulu Utara, Patria Wijaya menyampaikan.

Bahwa, lomba yang akan di selenggarakan dalam memeriahkan HUT RI ke-79 ini beraneka ragam, salah satunya lomba Badminton yang dibuka untuk masyarakat Bengkulu Utara. 

BACA JUGA:Aset Berharga, Hak Anak Harus Terpenuhi

BACA JUGA:Semangat Kebhinekaan, Cegah Sikap Intoleransi

"Perlombaan badminton ini akan kami buka untuk umum, kemudian tingkat instansi, tingkat pelajar dan juga tingkat veteran. 

Pendaftarannya gratis, namun kuotanya terbatas. Oleh karena itu, bagi yang berminat segera daftarkan diri ke pihak panitia," Ucap Patria, 24 Juli 2024.

Adapun yang di maksud lomba badminton tingkat veteran yaitu meliputi perlombaan untuk kalangan forkopimda kabupaten Bengkulu Utara.

Selain badminton, kata Patria, Dispora juga akan mengadakan lomba gerak jalan, lari tingkat pelajar dan perlombaan Agustusan yang biasa digelar pada umumnya. 

BACA JUGA:September 2024, Desa Diminta Maksimalkan Penagihan PBB

BACA JUGA: Perusahaan Masih Panen Sawit DAS, Instruksi Pemerintah Diabaikan?

"Kita akan gelar perlombaan ini agar momentum Agustusan di Bengkulu Utara lebih semarak lagi," terangnya.

Lebih jauh, pihaknya juga mengaku bahwa Dispora saat ini juga tengah berupaya untuk menumbuhkan bibit atlit cabang olahraga lainnya seperti Sepak Bola , Futsal dan basket. 

Selanjutnya, seusai acara Agustusan hingga menjelang tutup tahun, Dispora juga telah mempersiapkan Road to Liga Futsal U-19.

Kategori :