Kemendikbudristek Sediakan Beasiswa Untuk Masyarakat Non Pegawai, Pegawai, Penyandang Disabilitas, Ini Tahapan

Jumat 21 Jun 2024 - 10:49 WIB
Reporter : Benny Siswanto
Editor : Ependi

RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Pencari lokak beasiswa di Indonesia, sepertinya artikel ini relevan untuk dibaca. Saat ini Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi atau Kemendikbudristek, menggulirkan program beasiswa. 

Menariknya, masyarakat biasa atau non pegawain negeri dapat mengakses untuk menjadi penerima program ini. Secara program, Kemendikbudristek menegas beasiswa unggulan ini terdiri atas Beasiswa Masyarakat Berprestasi, Beasiswa Pegawai Kemendikbudristek, Beasiswa Unggulan Penyandang Disabilitas, dan Beasiswa Penghargaan.

Secara jadwal, pelaksanaan tahapan beasiswa ini telah dimulai sejak 2 Mei lalu dan dibuka pendaftarannya sampai dengan tanggal 6 JUli 2024. 

Dijelaskan pula, penerimaan program beasiswa ini dilakukan dalam 2 tahap. Untuk tahap pertama atau seleksi tahap 1 akan diinformasikan di laman https://beasiswaunggulan.kemdikbud.go.id/ pada 15 Juli sampai dengan 4 Agustus 2024. 

BACA JUGA:Para Wanita Wajib Tahu! Ini Manfaat Konsumsi Air Jeruk Nipis Dicampur Timun Bagi Kesehatan

BACA JUGA:Kenali! Ini 5 Ciri Apabila Anak Sudah Kecanduan Gadget. Jangan Sampai Terlambat;

Setelah itu, akan kembali dilakukan seleksi tahap kedua yang akan dilaksanakan pada 12 Agustus sampai dengan 31 Agustus 2024. 

Hasil pengumuman seleksi tahap kedua ini, akan disampaikan Kemendikbudristek pada 10 September 2024 juga melalui laman https://beasiswaunggulan.kemdikbud.go.id/

Beasiswa yang diberikan kepada pegawai kemendikbudristek dan beasiswa pegawai masyarakat berprestasi, juga pada tahapan keenam ditegaskan akan dilakukan pembekelasan dan penjelasan teknis penandatanganan kontrak yang juga akan diinformasikan pada laman https://beasiswaunggulan.kemdikbud.go.id/. 

Dalam penjelasannya, untuk masyarakat berprestasi merupakan beasiswa yang diberikan bagi masyarakat yang memiliki kemampuan intelektual, emosional, dan spiritual. 

BACA JUGA:Wajib Dicoba! Ini 5 manfaat Pijat Telinga Bagi Kesehatan Tubuh

BACA JUGA:Bercita- cita Menjadi Vlogger Profesional? Berikut 4 Rekomendasi Kamera Mirrorlless Terbaik Untuk Vlogging

Fasilitas beasiswa ini, bukan hanya diberikan kepada mereka yang telah sarjana. Ini seperti penjelasan yakni beasiswa ini untuk melanjutkan pendidikan pada jenjang sarjana, magister, dan doktor yang diselenggarakan pada perguruan tinggi dalam negeri atau perguruan tinggi luar negeri.

Sedangkan beasiswa Kemendikbud-Ristek, merupakan Beasiswa Unggulan yang diberikan bagi Pegawai Negeri Sipil Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) untuk melanjutkan pendidikan pada jenjang magister dan doktor yang diselenggarakan pada perguruan tinggi dalam negeri atau perguruan tinggi luar negeri.

Dalam warta sebelumnya, turut diulas pula kabar baik untuk pegiat di sektor kebudayaan, kembali mendapatkan angin segar dari pemerintah, melalui Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi atau Kemendikbudristek. 

Kategori :