BENGKULU.RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu di bawah kepemimpinan Gubernur Prof. Dr. H. Rohidin Mersyah dan Wakil Gubernur Dr. E. H. Rosjonsyah, mendorong semangat pemuda untuk terus berkarya.
Ini disampaikan Gubernur Rohidin Mersyah pada perayaan Paskah 2024 Pemuda Persekutuan Gereja-gereja Indonesia Wilayah (PGIW) Bengkulu.
Gubernur Rohidin Mersyajh menghadiri perayaan Paskah Pemuda PGIW Bengkulu-Radar Utara/ Doni Aftarizal -
Menurut Gubernur Rohidin Mersyah, keberhasilan sesungguhnya bukan hanya terletak pada memenangkan sebuah kompetisi semata.
"Tetapi juga pada kemampuan seseorang untuk bangkit setelah mengalami kekalahan. Saya berharap momen Paskah 2024, dapat menjadi titik untuk memotivasi pemuda agar terus berkarya," ungkap Rohidin.
BACA JUGA:Hari Pertama Kerja Batas Akhir Penyerahan Berkas Seleksi JPTP
BACA JUGA:Harus Serius Dalam Pengelolaan Arsip Daerah
Kehebatan sejati, lanjut Rohidin, terletak pada pemuda yang memiliki nilai-nilai mulia, wawasan ilmiah yang kuat, serta kemampuan untuk mandiri.
"Kemudian dapat memberikan manfaat bagi masyarakat. Salah satu syarat utama untuk mencapai hal itu adalah pemahaman yang kuat terhadap agama, yang menjadi landasan nilai baik di dunia maupun di akhirat," tegas Rohidin.
Rohidin menambahkan, pentingnya bagi pemuda untuk tidak hanya berfokus pada pencapaian materi, atau kesuksesan duniawi semata.
"Tapi juga memperkaya diri dengan nilai-nilai spiritual dan kemanusiaan, yang dapat membimbing khususnya para pemuda dalam menjalani kehidupan," tambah Rohidin.
BACA JUGA:Arus Mudik dan Balik, HK Gelar Operasi Simpatik
BACA JUGA:Nambah Libur, ASN Harus Siap Disanksi
Dalam kesempatan itu, Rohidin memastikan dukungan penuh kepada para pemuda dalam upaya untuk berkarya, dan berkontribusi positif bagi masyarakat.
"Kita atas nama pemerintah daerah (Pemda) menekankan pentingnya pendidikan, dan pengembangan diri sebagai kunci utama dalam meraih kesuksesan yang berkelanjutan," ujar Rohidin.