RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Sebagaimana diketahui bahwa shalat tarawih merupakan ibadah sunah yang dikerjakan oleh umat Muslim, pada setiap malam pada bulan suci ramadhan.
Sebab, perlu untuk diketahui selain mendapatkan pahala bagi yang mengerjakan shalat tarawih, juga bisa mendapatkan manfaat bagi kesehatan tubuh.
Berikut 7 manfaat salat tarawih bagi kesehatan tubuh;
1. Dapat memperbaiki fungsi otak;
Ternyata, shalat tarawih dapat memberikan dampak yang sangat signifikan dalam memperbaiki fungsi otak. Sebab selain adanya banyak jumlah rakaat juga banyak melakukan gerakan sujud.
BACA JUGA:Sudah Tau Belum! Kenapa Makan Kurma Sebaiknya Berjumlah Ganjil? Simak Dalilnya Berikut;
BACA JUGA:Jarang Diketahui ! Ini 3 Khasiat Air Rebusan Kulit petai Bagi Kesehatan Tubuh
Sebagaimana diketahui, bahwa gerakan sujud bisa membantu meningkatkan sirkulasi darah dan oksigen ke otak.
Dengan begitu, akan memberikan dampak baik dalam meningkatkan konsentrasi serta fungsi otak dan akhirnya bisa bekerja dengan maksimal.
2. Dapat meningkatkan stamina dan juga imunitas;
Salat juga diibaratkan dengan melakukan olahraga fisik yaitu banyak melakukan gerakan.
BACA JUGA:Stop! Makan Mie Instan Saat Sahur , Ini Bahayanya Bagi Kesehatan
BACA JUGA:Cuaca Panas, Langsung Byur ke Air, Waspadai Serangan Jantung
Sebab, olahraga dapat meningkatkan peredaran darah dan juga oksigen di dalam tubuh, hingga dapat meningkatkan kesehatan jantung.
Sama halnya juga, dengan menjalankan ibadah shalat tarawih, dapat meningkatkan kebugaran tubuh bahkan tubuh tidak akan dengan mudah terserang penyakit.