Optimalisasi Kinerja, Meri Sasdi: Disiplin dan Inovasi Kunci Keberhasilan DPK Bengkulu

Senin 19 Feb 2024 - 21:50 WIB
Reporter : Doni Aftarizal
Editor : Ependi

BENGKULU RU - Disiplin dan inovasi dari Aparatur Sipil Negara (ASN) baik yang berstatus Pegawai Negeri Sipil (PNS), ataupun Tenaga Harian Lepas (THL) merupakan kunci penting keberhasilan dalam menjalankan tugas dan tanggungjawab Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Provinsi Bengkulu.

Ini disampaikan Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Provinsi Bengkulu, H. Meri Sasdi, M.Pd saat memimpin apel ASN di lingkungan DPK Bengkulu, Senin 19 Februari 2024.

"Jadi sangat pentingnya yang namanya optimalisasi kinerja ASN, baik PNS dan THL terutama dalam bidang perpustakaan dan kearsipan," ungkap Meri Sasdi.

Menurut Meri Sasdi, disiplin, kepatuhan waktu dan terus menerapkan inovasi adalah kunci keberhasilan dalam membangun Provinsi Bengkulu.

BACA JUGA:Bupati Mian Pimpin Groundbreaking Proyek Pasar Rp108,9 Miliar

BACA JUGA: Ini Alasan KPU Bakal Gelar Pemungutan Suara Ulang di 1 TPS Penarik Mukomuko

"Dalam mewujudkan hal itu, ASN memiliki peran vital, terutama untuk mengelola perpustakaan dan kearsipan. Mereka adalah garda terdepan dalam memberikan pelayanan informasi dan memastikan keberlanjutan program di DPK Bengkulu," tegasnya.

Meri Sasdi memaparkan, disiplin menjadi pondasi utama untuk mencapai kinerja optimal. ASN DPK Bengkulu harus memiliki disiplin tinggi dalam menjalankan tugas-tugasnya.


H. Meri Sasdi, M.Pd saat memberikan pengarahan kepada ASN dan THL di lingkungan DPK Bengkulu-Radar Utara/Doni Aftarizal-

"Tentu semua itu mencakup kehadiran tepat waktu, penyelesaian tugas sesuai dengan target, dan pengelolaan waktu yang baik," kata Meri Sasdi.

BACA JUGA: Selisih 2 Suara Sah, PPK Ini Terpaksa Bongkar Kotak dan Hitung Ulang

BACA JUGA:Kenapa Tidak Di Anjurkan Menggunakan Kompresor Ketika Ganti Oli Motor ? Ini Faktanya

Selain itu, lanjut Meri Sasdi, dirinya juga menekankan pentingnya inovasi dalam menghadapi perkembangan zaman. Dimana pada era digital ini, perpustakaan dan kearsipan tidak boleh tertinggal. 

"Kita harus terus berinovasi untuk memastikan layanan yang efektif dan efisien," tegas Meri Sasdi.

Meri Sasdi mencontohkan, beberapa inovasi yang dapat diterapkan, seperti penggunaan teknologi informasi dalam manajemen perpustakaan, digitalisasi arsip, dan pemanfaatan media sosial untuk mempromosikan kegiatan perpustakaan.

Kategori :