
Selain gatal, kudis juga ditandai dengan munculnya ruam yang mirip jerawat atau lepuh kecil berbentuk sisik. Infeksi kulit ini memiliki potensi menular ke bagian tubuh lainnya. Bahkan, kudis dapat menular kepada orang lain melalui kontak langsung atau dengan berbagi barang pribadi dengan penderitanya.
8. Dermatitis Kontak
Penderita dermatitis kontak sering merasakan gatal pada tangan kanan ketika kulitnya bersentuhan dengan zat yang memicu reaksi alergi. Selain gatal, kondisi ini juga dapat ditandai dengan gejala-gejala lain, seperti munculnya ruam, kemerahan pada kulit, kulit yang kering, dan sensasi terbakar di area yang terpapar.
BACA JUGA:Ini Dia, Deretan Khasiat Mengkonsumsi Buah Mengkudu Yang Terkenal Dengan Gatal
BACA JUGA:Ini Dia Deretan Dedaunan, Obat Herbal Alami Untuk Mengatasi Gatal Pada Kulit
Beberapa zat yang dapat menyebabkan dermatitis kontak meliputi sabun, deterjen, pewangi, cairan pemutih, logam, serta serbuk dari tanaman.
9. Eksim
Eksim, terutama eksim dishidrotik, dapat mengakibatkan rasa gatal pada kedua tangan, termasuk telapak dan jari-jari. Gatal yang disebabkan oleh eksim biasanya diiringi oleh munculnya lepuhan kecil berisi cairan bening, serta kulit yang tampak merah dan pecah-pecah, terkadang bersisik.
Umumnya, kondisi ini dapat hilang dengan sendirinya sejalan dengan waktu, karena lepuhan akan mengering dan secara perlahan akan mengelupas.
BACA JUGA:Beda dengan Gatal Biasa, Ternyata Inilah Ciri-Ciri Gatal karena Diabetes yang Perlu Diketahui
BACA JUGA:Boleh Dicoba, Begini Cara Mengatasinya Gatal Saat Hamil. Yang Jarang Sekali Diketahui Penyebabnya
Penanganan tangan kanan yang gatal perlu disesuaikan dengan penyebab yang mendasarinya. Namun, ada beberapa langkah umum yang bisa membantu meredakan rasa gatal. Berikut adalah beberapa cara yang dapat Anda coba:
1. Oleskan pelembap pada tangan yang gatal untuk menjaga kelembapan kulit.
2. Sapukan gel lidah buaya pada area yang gatal. Lidah buaya memiliki sifat antiradang dan melembapkan, sehingga dapat mengurangi peradangan yang menyebabkan rasa gatal.
3. Kompres area tangan yang gatal dengan kain bersih yang dibasahi air dingin untuk meredakan peradangan.
4. Rendam tangan yang gatal dalam air yang dicampur oatmeal. Campuran ini efektif untuk meredakan rasa gatal, terutama pada kulit yang melepuh.