Pelajar di Daerah Pinggiran, Kapan Program MBG Tiba?

Selasa 04 Feb 2025 - 20:18 WIB
Reporter : Abdurrahman Wachid
Editor : Ependi
Pelajar di Daerah Pinggiran, Kapan Program MBG Tiba?

RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Ditengah santernya informasi lawatan yang dilakukan oleh Wakil Presiden Gibran Raka Buming Raka, di sejumlah sekolah yang telah terlebih dahulu mendapatkan program makan bergizi gratis, sejumlah daerah terpencil masih gigit jari.

Meskipun telah dikabarkan bahwa proses pelaksanaan makan bergizi gratis ini bakal di terapkan secara bertahap di seluruh daerah di Indonesia, namun hal itu selalu menjadi pertanyaan dari para pelajar yang belum paham regulasi.

Termasuk pelajar Sekolah Dasar (SD) yang ada di Kabupaten Bengkulu Utara, terus bertanya kepada ibunya, pada saat melihat video-video program makan bergizi gratis yang dipantau langsung oleh wapres gibran itu.

"di daerah kita kapan ya, mak," ucap Sri Rahayu, salah satu wali murid SD yang dibincangi RU belum lama ini, menirukan ucapan anaknya.

BACA JUGA:Ditunda, Launching Program MBG Diagendakan 17 Februari

BACA JUGA:3 Februari 2025, Program MBG di Bengkulu Dimulai

Pantauan RU, ibunya pun tampak kesulitan menjawab pertanyaan dari sang anak itu.

Sang ibu pun, hanya mencandakan kepada sang anak agar menanyakan kapan pelaksanaan program itu kepada guru sekolah.

"Masa nanya mamak, tanya sama bu gurulah, kapan...,"tuturnya lagi menirukan.

Membaca kesiapan di sejumlah kabupaten dan kota di Provinsi Bengkulu, kesiapan jumlah dapur layanan, berikut juga petugas BGN yang diakan ditempatkan di dapur layanan itu masih minim, agaknya penuntasan program ini hingga ke pelosok daerah tidak bisa berjalan dengan mudah.

BACA JUGA:Uji Coba Program MBG Dimulai di Bengkulu

BACA JUGA:Libatkan BUMDes untuk Program MBG Butuh Persiapan, Tak Kantongi AHU?

Misalnya, di Kabupaten Bengkulu Utara, ada beberapa desa dan kecamatan yang terbilang masih terisolir.

Susahnya akses menuju desa-desa itu menjadi tantangan utama pada saat nanti pendistribusian makanan bergizi ke sekolah-sekolah tersebut.

Salah satu kepala sekolah SMK di Kabupaten Bengkulu Utara, yang berada di Kecamatan Putri Hijau, kecamatan yang jauh dari perkotaan, hingga saat ini mengaku belum ada informasi apapun tentnag program ini diterimanya dari pihak terkait.

Kategori :