Mengulik, 10 Obat Alami yang Ampuh Untuk Mengatasi Sakit Perut, Wajib Anda Coba di Rumah
ILUSTRASI-siloamhospitals.com-
RADARUTAR.BACAKORAN.CO - Salah satu keluhan umum yang dirasakan oleh kebanyakan orang yakni sakit perut.
Apalagi sakit perut bisa muncul jika perut terlalu penuh, misalnya karena gas, makan terlalu banyak, atau sembelit.
Selain itu, sakit perut juga bisa terjadi akibat asam lambung naik atau kram akibat diare maupun haid.
Di samping itu, nyeri perut dapat disebabkan oleh beberapa faktor, antara lain gangguan pencernaan, seperti sembelit, diare, masalah asam lambung, atau bahkan kemungkinan penyakit yang lebih serius.
Apa saja obat sakit perut alami?
Namun, obat alami mungkin tidak dapat menyembuhkan sakit perut secara total, terutama yang disebabkan oleh penyakit tertentu.
BACA JUGA:Menilik 8 Obat Alami Atasi Diare Aman yang Ampuh dan Aman, Wajib Anda Coba Sendiri di Rumah
BACA JUGA:Waspadai Penyakit Flu dan Diare Selama Musim Hujan
Akan tetapi, untuk obat-obatan ini diketahui dapat membantu meredakan gejala nyeri perut.
1. Mengonsumsi Teh Chamomile
Dilansir dari laman siloamhospitals, untuk Obat sakit perut alami yang pertama adalah teh chamomile.
Karena tanaman ini diketahui memiliki sifat anti radang dan penenang yang dapat meredakan rasa nyeri layaknya obat aspirin dan ibuprofen.
Di lain sisi, teh chamomile juga bermanfaat untuk mengurangi gas di dalam perut yang dapat menyebabkan sakit perut.
Akan tetapi umtuk, teh chamomile perlu dikonsumsi dengan hati-hati.