Jarang Diketahui, Ini 6 Manfaat dari Mengkonsumsi Kulit Salak untuk Kesehatan

Manfaat kulit buah salak-Grid.id-

RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Buah salak memang terkenal dengan daging buahnya yang manis dan lezat, akan tetapi, kalian wajib tahu jika kulit salak yang kasar serta keras juga memiliki manfaat yang luar biasa untuk kesehatan tubuh. 

Kulit salak juga terdapat kandungan berbagai zat serta senyawa yang dapat memberikan banyak manfaat bagi tubuh.

Manfaat dari Kulit Salak untuk Kesehatan

Berikut beberapa manfaat dari kulit salak untuk kesehatan tubuh yang diambil dari beberapa sumber.

1. Sebagai Sumber Antioksidan

Kulit salak juga mengandung senyawa polifenol serta senyawa flavonoid yang dapat memiliki aktivitas antioksidan.

BACA JUGA:Temukan, Berbagai Manfaat Dari Buah Salak Rebus Untuk Kesehatan Tubuh Kita

BACA JUGA:Selain Manis,Empuk, Ternyata Buah Salak Mengandung Banyak Manfaat Bagi Kesehatan Tubuh. Yuk, Cari Tau Faktanya

 Hasil dari beberapa penelitian mengatakan bahwa kandungan antioksidan yang terdapat pada kulit salak dapat membantu dalam melawan kerusakan oksidatif yang disebabkan oleh radikal bebas di dalam tubuh, serta akan dapat membantu dalam mengurangi risiko penyakit kronis seperti penyakit jantung, penyakit kanker, serta penuaan dini.

2. Dapat Menyembuhkan Diabetes

Ekstrak dari kulit salak telah terbukti efektif sebagai obat herbal untuk diabetes melitus tipe 1. 

Diabetes tipe 1 ini terjadi akibat tidak memproduksi insulin, yakni hormon yang membantu glukosa berubah menjadi energi dalam sel tubuh. 

Hasil dari beberapa penelitian mengungkapkan bahwa zat simplisia serta cinamic acid derivative yang terdapat di dalam kulit salak akan dapat membantu dalam meregenerasi sel epitel serta peremajaan pankreas. 

BACA JUGA:Bukan Hanya Daging Buahnya Saja Yang Dapat Dimakan ! Ternyata Kulit Buah Pir Bermanfaat Bagi Kesehatan Wajah

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan