Study Wisata Perpustakaan, Meri Sasdi: Menumbuhkan Minat Baca di Kalangan Anak
Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Bengkulu saat mendapat kunjungan dari SDN 12 Kota Bengkulu -Radar Utara/Doni Aftarizal-
BENGKULU RU - Sebanyak 45 pelajar dan 8 guru pendamping dari Sekolah Dasar Negeri (SDN) 12 Kota Bengkulu, melakukan kegiatan Study Wisata Perpustakaan di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Provinsi Bengkulu.
Kegiatan tersebut diharapkan dapat menumbuhkan minat baca, terutam dari kalangan anak-anak.
Kepala Dinas (Kadis) Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Bengkulu, H. Meri Sasdi, M.Pd mengatakan, dalam momen itu, pihaknya juga mengenalkan perpustakaan secara dekat kepada anak-anak didik.
"Kemudian juga memperkenalkan fasilitas perpustakaan, sehingga minat baca pada generasi muda dapat tumbuh," ungkap Meri Sasdi.
BACA JUGA:Pengadaan Barang & Jasa Program Ketahanan Pangan Harus Resmi Atau...
BACA JUGA:Logistik Pemilu 2024 Untuk 13 TPS di Enggano Didistribusikan
Menurut Meri Sasdi, pentingnya kegiatan seperti ini sebagai upaya untuk memperkenalkan dunia perpustakaan kepada anak-anak sejak dini.
"Sehingga dengan pada momentum kegiatan ini, kita ingin memberikan pemahaman kepada anak-anak tentang manfaat perpustakaan, serta merangsang minat baca mereka," kata Meri Sasdi.
Meri Sasdi menambahkan, kegiatan seperti ini sangat penting untuk mengajak anak-anak keluar dari lingkungan sekolah dan menjelajahi dunia perpustakaan.
"Dengan mengunjungi perpustakaan, mereka dapat lebih memahami isi perpustakaan, mulai dari buku-buku hingga berbagai kegiatan yang dapat meningkatkan minat baca mereka," tambah Meri Sasdi.
BACA JUGA:Relawan 1912 Bengkulu Optimis Prabowo-Gibran Menang 1 Putaran
BACA JUGA: Datang dan Nyoblos di TPS, Begini Ketentuannya...
Lebih lanjut disampaikannya, tujuan utama dari kunjungan ini adalah tidak hanya sekadar memperkenalkan perpustakaan, tetapi juga mengembangkan dan menumbuhkan minat baca di kalangan anak-anak.
"Dengan mengajak mereka secara langsung ke perpustakaan, diharapkan anak-anak dapat merasakan atmosfer yang menyenangkan dan mendukung dalam meningkatkan minat baca," terang Meri Sasdi.