Selain Air Kepala Muda, Ternyata Air Kepala Tua Pun Memiliki Berbagai Manfaat Bagi Kesehatan Tubuh
Air kelapa tua-tokopedia-
RADARUTARA.BACAKORAN.CO.- Manfaat air kelapa tua disebabkan oleh berbagai mineral dan vitamin yang dikandungnya. Salah satu manfaat berbagai senyawa dalam buah tropis ini adalah mengembalikan cairan dan elektrolit yang hilang, sehingga mencegah tubuh mengalami dehidrasi.
Air kelapa biasanya berasal dari buah kelapa muda yang berumur 6 hingga 9 bulan. Namun air kelapa juga bisa ditemukan pada buah kelapa yang sudah tua. Bedanya, jumlah air pada kelapa tua lebih sedikit dibandingkan pada kelapa muda.
Kebanyakan orang hanya memanfaatkan daging kelapa tua untuk membuat santan. Namun air kelapa tua juga sangat menyehatkan dan dapat dikonsumsi sebagai minuman sehat. Itu karena air kelapa tua memiliki gula yang lebih sedikit dibandingkan air kelapa muda. Selain itu, masih banyak manfaat yang bisa didapat dari air kelapa tua.
Air kelapa tua bisa menjadi minuman yang menyehatkan karena dalam 250 ml atau setara 1 gelas, air kelapa hanya memiliki 44 kalori. Selain itu, minuman ini juga bebas lemak.
BACA JUGA:Yakin Tidak Mau Nyobain! Ini 5 Penganan Berbahan Dasar Kelapa dari Beberapa Daerah di Indonesia
BACA JUGA:Belum Banyak Terdengar ! Temukan Manfaat Kelapa Bakar Buat Lambung, Yang Harus Anda Coba
Air kelapa tua mengandung nutrisi lain, misalnya:
- 10 gram karbohidrat
- 0,5 gram protein
- 10 gram gula
- 64 mg natrium dan 404 mg kalium
- 24 mg vitamin C
Manfaat air kelapa murni didukung oleh banyak vitamin dan mineral penting seperti vitamin B1, magnesium, zat besi, fosfor dan zinc.
BACA JUGA:Wow Ini Dia 13 Manfaat dari Daging Kelapa Muda untuk Kesehatan