Banner Dempo - kenedi

Slogan Kampanye Cara Jitu Empat Paslon Bupati dan Wabup Mukomuko Pikat Hati Masyarakat

Empat Paslon Bupati dan Wabup Mukomuko berlomba-lomba menggait hati masyarakat dengan slogan kampanyenya-Radar Utara/Wahyudi-

MUKOMUKO RU- Sebanyak empat pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati (Wabup) Mukomuko, secara resmi sudah mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Mukomuko untuk mengikuti pilihan kepala daerah (Pilkada) Mukomuko tahun 2024.

Di antaranya yaitu paslon Bupati dan Wabup Mukomuko, Edwar-Ruslan, lalu Sapuan-Wasri, serta Huda-Rahmadi, dan Renjes-Rismanaji

Usai mendaftar di KPU Mukomuko, sebanyak empat paslon tersebut. Selain mengikuti sejumlah proses untuk melengkapi berkas pencalonan. Mereka juga berusaha keras untuk memikat hati masyarakat dengan kata-kata atau slogan kampanyenya.

Bahkan slogan kampanye empat paslon itu juga tersebar di sejumlah alat peraga kampanye, baik stiker, baliho dan yang lainnya.

BACA JUGA:FORKOPIMDA Bengkulu Ajak Ciptakan Pilkada Damai, Aman dan Tertib

BACA JUGA:Maju Pilkada Mukomuko, Sapuan-Wasri Tuntaskan dan Lanjutkan

Adalun slogan kampanye pasangan calon Bupati dan Wabup Mukomuko, Edwar-Ruslan yaitu "Menuju Kabupaten Mukomuko Bermatabat 2024".

Lalu slogan kampanye pasangan Sapuan-Wasri yaitu "Tuntaskan dan Lanjutkan". Sedangkan slogan kampanye pasangan Huda-Rahmadi yaitu "Menuju Mukomuko Maju, Bersama Kita Kuat" dan slogan kampanye pasangan Renjes-Rismanaji yaitu "Harapan Baru Kabupaten Mukomuko".

Apapun slogan kampanye yang dimiliki oleh masing-masing paslon untuk menarik dukungan masyarakat. Namun Pemerintah Kabupaten Mukomuko terus berharap terciptanya Pilkada aman, damai dan sejahtera.

Masyarakat juga diharapkan tetap bersatu, jangan terpecah belah karena beda pilihan dan pandangan.

BACA JUGA:Resmi Daftar di KPU, Huda-Rahmadi Berharap Pilkada di Mukomuko Sukses

BACA JUGA:Pemkab Miliki 103 Relawan Pengawas Pilkada di Desa

"Beda pilihan dan pandangan itu wajar, karena itulah sejatinya demokrasi. Yang terpenting sekarang, kita harus hidup rukun dan damai. Jangan sampai terkotak-kotak karena beda pilihan. Semoga Pilkada di Kabupaten Mukomuko nanti berjalan lancar dan damai sesuai harapan kita bersama," harap Kepala Badan Kesbangpol Mukomuko, Ali Muchsin, S.Pd, MAP. (rel)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan