Wabup Arie : Kita Lihat Siapa yang Menang

Wabup Arie : Kita Lihat Siapa yang Menang -instagram @arieseptiaadinata17-

RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Tempur Pilkada Bengkulu Utara (BU), hampir tinggal memastikan calon tunggal saja oleh KPUD. Arie Septia Adinata yang kini menjabat Wakil Bupati itu, terus berjejal di laman maya. 

Tim media sosial miliknya, kian membawa warna baru dalam dekade terakhir kontestasi di daerah, sudah terus mengadopsi ide-ide kreatif di rimba maya. 

Seperti halnya dalam unggahan teranyar lewat salah satu akun medsos instagram miliknya @arieseptiaadinata17, calon kuat di Pilkada Bengkulu Utara dari kombatan petahana ini, membakar semangat warga yang masih dalam tema peringatan hari kemerdekaan. 

"Kita lihat siapa yang menang...," tulis Wabup yang bakal menggandeng Sumarno di Pilkada, 24 November nanti. 

BACA JUGA:Wabup ASA, Harapkan KUR Geliatkan UMKM

BACA JUGA:Indentitas Wabup ASA Dibajak Penipu

Tulisan ASA, akronim yang sebelumnya merupakan akronim 3 suku kata namanya yang kini menjadi penggalan dua nama calon kandidat Bupati dan Wakil Bupati itu, diakhiri dengan kemenangan di pihaknya dalam lomba tarik tambang seru. 

"Horeeee, menang.....," sesautan warga yang menonton pertunjukan hiburan Arie yang dibarengi dengan salah satu lagu populer dari Queen yang berjudul "We Are The Champions" yang berarti kita adalah pemenang. 

Salah satu single populer Qween yang dilantunkan oleh sang vokalis legenda, Freddie Mercury itu, memang acap menjadi terdengar saban momen-momen kompetisis. Khususnya olahraga. Tidak salah pula terdengar menjelang Pilkada. 

Ditelpon RU, Wabup Arie mengaku tengah dalam persiapan pemantapan menuju pendaftaran. Membahas soal dukungan, rasanya sudah menjadi rahasia publik. Dia dukung oleh banyak parpol. Baik kalangan parlemen atau non parlemen. 

BACA JUGA:Arie-Sumarno, BU Berkembang Yang Berkelanjutan

BACA JUGA:Wabup Arie Salam Kompak dengan Ketua Tim Nasional Pemenangan Pilkada 2024 PDIP

Jelasnya, salah satu single ngetop grup band bergenre rok asal Inggris yang mulai bercokol di blantika musik global pada 1977 dengan merilis album perdananya berjudul News of The World, banyak yang masih related dengan situasi saat ini.

"Iya, Insya Allah tanggal 28 Agustus," jawab Arie, soal rencana pendaftaran calon pasangan kepala daerah dan wakil kepala daerah yang sudah diumumkan oleh KPU Bengkulu Utara sejak Minggu, 24 Agustus 2024 itu. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan