Banner Dempo - kenedi

Penyair "Agamamu Apa?" Itu, Tengah Sakit

--

RADAR UTARA - Penyair kondang, Joko Pinurbo, kini tengah terbaring sakit. Kabar ini, digemborkan sejawatnya, seniman juga, Sudjiwo Tejo lewat akun instagram @presiden_jancukers. Seniman yang akrab dengan kata "Jancuk" itu, bilang, sang temannya itu, kini tengah dalam kondisi tak sehat. 

"Joko Pinurbo... sedang sakit," kata Sudjiwo Tejo. 

Bisa jadi, kalangan-kalangan yang tak lazim dengan seni sastra, belum mengenal sosok Joko Pinurbo. Penyair yang memiliki nama lengkap, Philipus Joko Pinurbo, kelahiran Sukabumi, 11 Mei 1962 itu, aktif dalam dunia syair nasional. 

Di Kota Jogja, dia sering melaga nyata. Selain lewat dalam jaringan yang menjadi bagian kehidupan, saat pagebluk Covid-19 mengungkung negeri dan sosial. 

Penulis syair "Agamamu Apa?" Agamaku adalah air yang membersihkan pertanyaanmu" itu pun menjadi bagian kabar yang ditulis Tedjo sang Presiden Jancukers itu. 

BACA JUGA:Sepanjang 2023, Sebanyak 238 Orang Indonesia Kerja di Luar Negeri

Tapi seniman yang sempat menjadi wartawan kompas, 8 tahun lamanya itu, enggan memposting gambar terkini sang kawan. Itu bukan alirannya. Tegas Tejo, yang acap hadir dalam acara Maiyah, gelanggang temu sosial yang dimotori Emha Ainun Najid atau Cak Nun ini. 

"Memposting orang sakit, itu bukan aliranku...," ujarnya. 

"Soal ini, saya punya hutang rasa dengan mas Efix Mulyadi, redakturku, di Kompas saat itu," terangnya. (bep) 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan