Pemkab Bengkulu Utara Bakal Gelar Shalat Idul Adha 2024 di Putri Hijau?

Pemkab Bengkulu Utara Bakal Gelar Shalat Idul Adha 2024 di Putri Hijau?-NET-

KETRINA.RADARUTARA.BACAKORAN.CO- Direncanakan  kegiatan shalat Idul Adha 2024 di lingkungan Pemkab Bengkulu Utara. 

Akan terpusat di wilayah Kecamatan Putri Hijau

Sesuai data dan informasi yang berhasil dihimpun oleh Radar Utara, Minggu, 9 Juni 2024.

 Shalat Idul Adha yang akan diikuti oleh Bupati Bengkulu Utara, tersebut akan bertempat di Lapangan Bola Desa Karang Pulau, Kecamatan Putri Hijau.

BACA JUGA:Antrean di SPBU Masih Mengular, Polisi Lakukan Tindakan Ini..

BACA JUGA:Verifikasi Faktual Data P3KE, 107 Masyarakat di Desa Air Muring Diusulkan ke Dinsos

"Jadwal yang kami terima sementara seperti itu. Pemkab Bengkulu Utara akan memusatkan salat Idul Adha tahun ini di Desa Karang Pulau," ujar Camat Putri Hijau, Ahmadi, S.Pd.

Dikatakan Camat, agenda salat Idul Adha oleh jajaran Pemkab Bengkulu Utara di wilayah kerjanya ini pun sudah dikoordinasikan kepada Pemdes setempat dan dilakukan tahapan persiapan.

"Persiapan sudah mulai dilaksanakan dan mudah-mudahan tidak ada kendala berarti," pinta Camat.

"Kami berharap rangkain salat Idul Adha bersama jajaran Pemkab Bengkulu Utara ini nantinya.

BACA JUGA:Persiapan Pilkades Gelombang 2 di Bengkulu Utara. Kapan Pelaksanaannya?

BACA JUGA:Warga Tuntut Perbaikan Jalan, PT JOP Minta Waktu Seminggu

Turut diikuti oleh seluruh jajaran Pemdes dan masyarakat secara umum di wilayah Putri Hijau," demikian Camat. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan