Banner Dempo - kenedi

Warga Trans Lapindo Bengkulu Utara Kuras Air di Tengah Jalan Mirip Kubangan

Tangkapan layar, warga Trans Lapindo menguras air yang menggenang si jalan rusak parah mirip kubangan.-Radar Utara/ Sigit Haryanto-

KETRINA.RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Pemandangan miris dan menyedihkan kembali terlihat di wilayah Kabupaten Bengkulu Utara. 

Ini terjadi setelah sejumlah video yang memperlihatkan warga di dusun Trans Lapindo Desa Muara Santan Kecamatan Napal Putih, Bengkulu Utara.

Beramai-ramai menguras genangan air yang menutup akses jalan utama masyarakat dalam menjalankan roda perekonomian dan kehidupan sehari-hari. 

Aksi menguras air di jalan terpaksa dilakukan, mengingat akses jalan berlumpur yang terhubung dari Desa Tanjung Muara, Kecamatan Pinang Raya-Trans Lapindo-Desa Kinal Jaya itu. 

BACA JUGA: Suka Baru Percepat Realisasi Pembangunan Fisik dan Ketahanan Pangan TA 2024

BACA JUGA: Kembali ke Orangtua, 227 Siswa/i SMKN 10 Bengkulu Utara Lulus & Membanggakan

Dipenuhi oleh genangan air hingga menyulitkan seluruh kendaraan yang melintas di sepanjang wilayah tersebut sehingga aktivitas mobilisasi nyaris lumpuh total.

"Tinggal masukan bibit ikan lele jalan di Trans Lapindo," begitu caption video warga menguras air di jalan yang diunggah oleh akun Facebook (FB) atas nama @Slamet Santoso, dikutip Radar Utara, Kamis, 9 Mei 2024.

Menanggapi viralnya video tersebut, Kades Muara Santan, Hosen Basri, enggan berkomentar terlalu jauh terkait informasi yang menyita perhatian publik khususnya di dunia maya itu.

Hosen hanya mengatakan kepada masyarakatnya, untuk bersabar sembari menunggu janji dari pemerintah daerah untuk membangun akses jalan di wilayah desanya tersebut.

BACA JUGA:Dana APBN Dikucurkan Untuk Pembangunan Embung di Lahan Hibah Agricinal Sebelat

BACA JUGA: Listrik Byar Pet Menahun, Camat Minta Gardu Induk Arga Makmur Difungsikan

"Sementara ini, kami hanya memiliki inisiatif dengan pihak ketiga yakni PT ADK untuk merehab dan menimbun jalan yang dianggap parah menggunakan eksavator. 

Kami masyarakat tiga desa (Muara Santan, Kinal Jaya dan Tanjung Muara) yang menyediakan BBM-nya," demikian Hosen.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan