Iklan doni 2

Kuat di Daerah Banjir? Kenali Rangka Honda Stylo yang Diklaim Anti Karat dan Paling Kokoh

Apa ciri khas keunggulan Honda Stylo 160? Bandingkan desain retro, handling lincah, dan penyempurnaan rangka eSAF dari model sebelumnya.-Istimewa-

RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Di tengah sorotan tajam akan banjir di Sumatera Barat, Sumatera Utara dan Aceh, pembahasan seputar otomotif juga membersamai peristiwa amukan alam yang terjadi. Salah satunya, soal rangka sepeda motor yang tahan karat.

Honda Stylo 160 merupakan skutik bergaya modern klasik yang mengusung mesin 156,9 cc berteknologi eSP+ dengan konfigurasi 4 katup dan sistem pendingin cairan. 

Adapun mesin yang diusung oleh motor Honda satu ini dikenal bertenaga, halus, serta memberikan respons akselerasi yang lebih sigap, sehingga nyaman dipakai untuk kebutuhan harian maupun perjalanan jarak menengah.

Sedangkan untuk keunggulan utama dari Honda Stylo 160 terletak pada perpaduan desain retro modern yang terlihat mewah dan elegan, ditopang oleh mesin 160cc eSP+ berteknologi 4 katup yang terkenal bertenaga, halus, serta efisien layaknya mesin Vario 160. 

BACA JUGA:All New Honda XRE 190 2026 Meluncur di Brasil, Motor Adventure Sangar Fitur Kekinian, Dibanderol Rp 73 Jutaan!

BACA JUGA:Irit Sejak Dulu! Honda Impressa dan Astrea Grand, Kembar Ikonik Buruan Kolektor, Harganya Bikin Geleng Kepala

Skutik Honda varian ini juga dibekali fitur-fitur canggih seperti Smart Key System, port USB charger untuk pengisian daya cepat, serta panel meter digital yang informatif. 

Untuk kenyamanan berkendara turut didukung oleh suspensi yang lembut, posisi duduk ergonomis, serta handling yang stabil, sehingga menjadikannya pilihan ideal bagi pengguna yang menginginkan tampilan stylish dengan performa yang dapat diandalkan.

Disamping itu, untuk rangka Honda Stylo 160 menggunakan platform Enhanced Smart Architecture Frame (eSAF) generasi terbaru yang telah mendapatkan sejumlah penyempurnaan penting. 

Selain itu struktur rangkanya dirancang lebih kokoh dan stabil, dengan peningkatan kualitas material serta proses produksi, termasuk penerapan lapisan cat bagian dalam yang lebih tebal untuk menahan korosi. 

BACA JUGA:Duel Abadi Motor Trail! Honda CRF 150L atau Kawasaki KLX 150? Cek Harga Terkini

BACA JUGA:Update Harga Terbaru Honda BeAT All Varian di Bulan Desember

Yang tidak kalah pentingnya juga, Honda memperbesar serta menambah jumlah lubang pembuangan air pada beberapa titik rangka, sehingga air tidak mudah mengendap dan risiko karat jauh lebih kecil dibandingkan eSAF generasi awal.

Selain lebih kuat, rangka eSAF ini tetap mempertahankan karakter utamanya yang ringan dan lincah, memberikan kemudahan manuver terutama di jalan perkotaan yang padat. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan