Iklan doni 2

1.000 Pelajar Diproyeksikan Segera Terima Makan Bergizi Gratis

Ilustrasi Siswa menyantap makanan bergizi gratis-ANTARA FOTO/Auliya-

KETRINA, RADARUTARA.BACAKORAN.CO- Kabar baik datang untuk para pelajar di Kecamatan Marga Sakti Sebelat (MSS), Kabupaten Bengkulu Utara. 

Program makan bergizi gratis (MBG) yang digagas pemerintah pusat akan segera menyapa mereka. 

Kesiapan operasional dapur MBG di kecamatan ini menjadi penanda dimulainya program yang sangat dinanti.

Pengelola Mitra Dapur MBG, Milono, mengonfirmasi bahwa dapur yang ia kelola akan segera beroperasi.

"Dalam waktu dekat ini, dapur mitra MBG yang kami kelola akan segera beroperasi untuk merealisasikan program MBG pemerintah pusat," ujarnya kepada Radar Utara, Selasa 30 September 2025.

BACA JUGA:Cek Dapur MBG di Putri Hijau, Wabup H Sumarno Apresiasi Pemberdayaan Ekonomi Lokal

BACA JUGA:Pemkab Bengkulu Utara Maksimalkan Program MBG, Sekda: Penerima Manfaat Bukan Hanya Pelajar!

Namun, untuk tahap awal, Milono menjelaskan bahwa program ini akan menjangkau sekitar 1.000 pelajar. 

Sasaran program meliputi pelajar SD dan SMP di Desa Karya Pelita, serta pelajar SMK di Desa Suka Makmur.

"Untuk sasaran penerima manfaatnya masih terbatas yakni, sekitar 1.000 pelajar," pungkasnya.

Milono berharap pelaksanaan perdana kegiatan dapur MBG di wilayah MSS ini bisa berjalan lancar tanpa kendala. 

Ia juga berharap, program ini dapat memberikan manfaat positif bagi para pelajar dan membantu pemenuhan gizi mereka, sesuai dengan harapan pemerintah.

"Mudah-mudahan semua berjalan lancar tanpa kendala berarti sesuai tujuan awal pemerintah pusat dalam mengupayakan pemenuhan gizi kepada pelajar kita," demikian Milono. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan