2.100 Ekor Hewan Ternak Peliharaan Warga Sudah Diberi Vaksin PMK

Terlihat petugas kesehatan hewan saat memberikan vaksin PMK-Radar Utara / Wahyudi-

MUKOMUKO RU - Dinas Pertanian (Distan) Kabupaten Mukomuko menyatakan. Sebanyak 2.100 ekor hewan ternak peliharaan warga di daerah ini sudah diberikan vaksin penyakit mulut dan kuku (PMK).

Seluruh vaksin PMK sebanyak 2.100 dosis tersebut dibeli dari anggaran pendapatan dan belanja negara (APBN).

Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Mukomuko, Fitriyani Ilyas, SPt melalui Kabid Peternakan dan Kesehatan Hewan, drh Diana Nurwanyuni ketika dikonfirmasi menjelaskan.

Alokasi vaksin PMK untuk Kabupaten Mukomuko dari Kementerian Pertanian sebanyak 2.100 dosis untuk 2.100 hewan ternak.

BACA JUGA:Booster PMK Menunggu Ketersediaan Vaksin di Provinsi

BACA JUGA:Mukomuko Dapat Tambahan Vaksin Anti Rabies Sebanyak 200 Viral

"Dan Alhamdulillah, sebanyak 2.100 dosis itu sudah habis kita berikan kepada 2.100 hewan ternak milik warga. Artinya untuk kegiatan vaksinasi PMK bantuan dari pemerintah pusat sudah tuntas kita laksanakan 100 persen," katanya.

Ia menerangkan, sebanyak 2.100 ekor hewan ternak peliharaan warga yang sudah diberikan vaksin PMK itu meliputi sapi, kerbau, dan kambing.

Dan untuk menjelaskan kegiatan vaksinasi PMK, dilakukan langsung oleh petugas peternakan baik di dinas ini maupun pusat kesehatan hewan.

"Kegiatan vaksinasi PMK terhadap hewan ternak yang kita lakukan itu sejalan dengan kegiatan pemerintah yang menggalakkan bulan vaksinasi  pada bulan Februari dan Maret tahun 2025. Dan kami berharap, dengan pemberian vaksin tersebut.maka hewan peliharaan warga dapat terhindar dari PMK," pungkasnya. (rel)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan