Libur Nataru, 250 Wisatawan Mancanegara Diagendakan ke Bengkulu

Kepala Dinas (Kadis) Pariwisata Provinsi Bengkulu, Murlin Hanizar-Radar Utara/Doni Aftarizal-
BENGKULU RU - Sekitar 250 wisatawan mancanegara, diagendakan tiba di Bengkulu dalam periode libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru).
Demikian disampaikan Kepala Dinas (Kadis) Pariwisata Provinsi Bengkulu, Murlin Hanizar. Menurut Murlin, kedatangan para wisatawan mancanegara tersebut, dengan menggunakan dua kapal pesiar dan berlabuh di Perairan Bengkulu.
"Kita sudah melakukan koordinasi dengan sejumlah pihak, sebagai langkah awal untuk persiapan menyambut kedatangan para wisatawan tersebut," ungkap Murlin, Kamis 26 Desember 2024.
Sejauh ini, lanjut Murlin, pihaknya sudah menerima informasi terkait bakal adanya kapal pesiar yang membawa wisatawan mancanegara, dan diagendakan bakal merapat ke perairan Bengkulu.
BACA JUGA:Perayaan Nataru Aman dan Kondusif
BACA JUGA:Jika Anda Akan Liburan Nataru ! Jangan Lupa Ketahui 8 Persiapan Mobil Anda
"Sejumlah pihak seperti Polda Bengkulu, Basarnas dan juga Lanal siap memberikan dukungan dalam menerima kedatangan wisatawan mancanegara itu," kata Murlin.
Murlin menjelaskan, dukungan dari berbagai pihak sangat dibutuhkan, seperti dari sisi pengamanan dan lainnya. Apalagi kapal pesiar tersebut, diprediksi tidak bisa bersandar di Pelabuhan Pulau Baai Bengkulu karena pendangkalan alur.
"Jadi, besar kemungkinan kapal pesiar nanti merapat di kawasan Pantai Tapak Paderi, seperti halnya kapal pesiar sebelumnya," jeas Murlin.
Kemudian, sambung Murlin, para wisatawan mancanegara itu diangkut dengan kapal kecil, yang bermuatan sekitar 30 orang untuk ke daratan Bengkulu.
BACA JUGA:Sleeper Bus: Pilihan Nyaman untuk Perjalanan Nataru 2024
BACA JUGA:Daftar Tanggal Rekomendasi Cuti Libur Panjang Nataru 2024/2025
"Dalam kunjungan wisatawan pada akhir tahun nanti, kita mengarahkan para wisatawan agar dapat berbelanja dan juga menginap, bukan hanya sekedar singgah," harap Murlin.
Lebih lanjut Murlin menyampaikan, banyaknya wisatawan yang datang ke Bengkulu menunjukkan daerah ini juga memiliki potensi wisata yang bagus, dan dilirik wisatawan manca negara.