Menyibak Rahasia Manfaat Kesehatan dari Asam Kandis untuk Tubuh
Menyibak Rahasia Manfaat Kesehatan dari Asam Kandis untuk Tubuh-Shutterstock-
RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Asam kandis ialah salah satu jenis buah yang dihasilkan dari pohon Garcinia xanthochymus yang dapat banyak ditemukan di wilayah Asia Tenggara, termasuk juga Indonesia.
Buah ini biasanya akan berbentuk bulat serta memiliki warna oranye ketika matang, serta memiliki rasa asam yang sangat khas.
Kandungan Gizi yang Terdapat di Dalam Asam Kandis
Asam kandis memiliki kandungan nutrisi yang sangat baik untuk kesehatan, seperti kandungan fosfor, zat besi, protein, serat, serta kalsium.
BACA JUGA:Kalian Wajib Tahu, Manfaat Serta Efek Samping Kesehatan dari Jamur Lingzhi
BACA JUGA:Kenali Jenis-jenis Senam Otak Serta Manfaatnya Bagi Kesehatan Tubuh Kita
Selain itu di dalam asam kandis juga terdapat sejumlah antioksidan seperti tanin, flavonoid, dan juga xanthone.
Kandungan nutrisi yang terdapat pada asam kandis nantinya dipercaya akan dapat memberikan berbagai manfaat bagi tubuh, seperti dapat meredakan peradangan, dapat mengontrol kadar gula darah, dapat menurunkan kolesterol, bahkan akan dapat mendukung kesehatan tulang, kulit, hingga fungsi hati.
Manfaat Asam Kandis untuk Kesehatan
1. Dapat Meredakan Peradangan
Di dalam asam kandis juga terdapat kandungan xanthone serta etanol yang akan bersifat anti inflamasi.
BACA JUGA:Mengungkap Manfaat Kesehatan dari Susu Kefir Untuk Tubuh
BACA JUGA:Kenali Manfaat Kesehatan dari Kacang Pinus untuk Tubuh
Kedua kandungan ini nantinya dipercaya akan dapat membantu untuk dapat mengurangi risiko penyakit kronis yang diakibatkan oleh peradangan, seperti rheumatoid arthritis, diabetes tipe 2, bahkan kanker.