Stop Buang Cangkang Telur! Ini Ide Kreasi dari Cangkang Telur yang Bisa Kamu Coba di Rumah!
Ilustrasi Cangkang Telur-kompasiana.com-
• Giling atau hancurkan cangkang telur menjadi serpihan kecil atau bubuk menggunakan blender atau penggiling.
• Taburkan serbuk cangkang telur di sekitar akar tanaman atau campurkan dengan tanah saat menanam tanaman baru.
Dengan menggunakan cangkang telur, tanamanmu akan mendapatkan kalsium yang membantu perkembangan akar dan batang.
BACA JUGA:Yuk Kenali Manfaat Mengkonsumsi Telur Rebus untuk Kesehatan
BACA JUGA:Cek Faktanya, Apa Iya Mengkonsumsi Telur Banyak Mengandung Kolesterol?
Selain itu, cangkang telur juga berfungsi sebagai pestisida alami, karena dapat mengusir beberapa jenis hama seperti siput dan keong yang sering merusak tanaman.
Kamu juga bisa campurkan cangkang telur dengan kompos atau bahan organik lainnya untuk hasil yang lebih optimal.
2. Kerajinan Tangan dan Dekorasi Rumah
Cangkang telur bisa menjadi bahan baku yang kreatif untuk membuat berbagai macam kerajinan tangan, terutama untuk dekorasi rumah.
Salah satu kreasi populer adalah membuat lukisan atau mosaik dari cangkang telur yang dihancurkan.
BACA JUGA:Yuk Kenali dari Manfaat Telur Ikan yang Mengandung Kandungan Omega-3 untuk Kesehatan
Kamu bisa memanfaatkan warna-warna alami cangkang telur untuk membuat gambar atau pola yang indah pada berbagai media seperti bingkai foto, kotak hias, atau bahkan pada pot tanaman.
Cara membuat mosaik cangkang telur:
• Siapkan cangkang telur yang telah dibersihkan dan dikeringkan.