Hati-Hati! Inilah Efek Samping Minum Cuka Apel Berlebihan Bagi Kesehatan, Segini Batas Aman Konsumsinya!
Hati-Hati! Inilah Efek Samping Minum Cuka Apel Berlebihan Bagi Kesehatan, Segini Batas Aman Konsumsinya!-freepik.com-
Maka dari itu, cuka sari apel harus selalu diencerkan dan tidak boleh dikonsumsi dalam dosis tinggi.
BACA JUGA:Rahasia dari Manfaat Daun Embo untuk Kesehatan yang Wajib Diketahui
6. Menyebabkan Luka bakar pada kulit
Di samping cuka sari apel sering digunakan untuk perawatan kulit, namun bila tidak digunakan dengan benar bisa menyebabkan iritasi atau luka bakar.
Apalagi ada beberapa kasus di mana orang mengalami luka bakar setelah mengoleskan cuka sari apel langsung ke kulit. Namun ada baiknya, lakukan tes terlebih dahulu sebelum mengaplikasikannya pada kulit.
7. Interaksi dengan obat
Ternyata cuka sari apel dapat berinteraksi dengan beberapa jenis obat, seperti insulin, digoksin, dan obat diuretik.
BACA JUGA:Dinas Kesehatan Musnahkan Obat Kedaluwarsa
Dengan konsumsi cuka sari apel bersama obat-obatan ini dapat meningkatkan risiko efek samping, seperti rendahnya kadar kalium atau gula darah.
Untuk itu selalu konsultasikan dengan dokter sebelum menambah cuka sari apel ke dalam rutinitas harian Anda jika sedang mengonsumsi obat-obatan tersebut.
Demikian penjelasan mengenai beberapa efek samping minum cuka apel berlebihan. Lalu, batas aman konsumsi cuka apel berapa?
Beberapa cara aman mengonsumsi cuka sari apel
Guna untuk menghindari efek samping, sebaiknya batasi konsumsi cuka sari apel maksimal dua sendok makan (30 ml) per hari dan selalu encerkan dengan air.