Sultan Jabat Ketua DPD RI, Ini Pesan Agusrin
Sultan B. Najamudin dan Agusrin M. Najamudin-Radar Utara/ Doni Aftarizal -
BENGKULU, RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Jabatan Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Republik Indonesia (RI) yang diemban Sultan Bachtiar Najamudin, merupakan sebuah kebanggaan bagi Provinsi Bengkulu.
Ini disampaikan Mantan Gubernur Bengkulu, Agusrin M. Najamudin yang juga merupakan saudara kandung Sultan B. Najamudin diwawancarai disela-sela menghadiri pesta pernikahan keluarga keduanya, Minggu 13 Oktober 2024.
"Kami yakin jabatan RI 7 yang diemban Sultan saat ini, merupakan sebuah takdir. Meskipun demikian, dengan jabatan yang diemban tersebut, Sultan harus mampu memberikan yang terbaik bagi bangsa dan negara," ungkap Agusrin.
Termasuk, lanjut Agusrin, bagaimana mencari jalan agar Provinsi Bengkulu ini, dapat mengejar ketertinggalan dari provinsi-provinsi lain di Indonesia.
BACA JUGA:Sultan Pulang Kampung
BACA JUGA:Pulang ke Bengkulu, Sultan Layak Disebut Tokoh Nasional
"Dengan kata lain, sebagai Ketua DPD RI, maka Sultan harus bisa mendorong sebanyak mungkin realisasi pembangunan dari tingkat pusat, hingga bisa ditumpahruahkan di provinsi kita ini," kata Agusrin.
Agusrin juga berpesan, dengan posisi Sultan saat ini ditingkat pusat, harus bergaul sebaik mungkin. Sehingga level Bengkulu ditingkat pemerintahan pusat semakin kuat.
"Dengan pergaulan dan komunikasi yang baik itulah nantinya, kita lebih gampang untuk mendorong angaran-anggaran dari pusat untuk Provinsi Bengkulu, supaya bisa lebih tinggi dari tahun-tahun sebelumnya," tegas Agusrin.
Sebelumnya, Sultan B. Najamudin menyampaikan, jabatan Ketua DPD RI merupakan sebuah amanah, dan tentunya pasti memberikan yang terbaik untuk Provinsi Bengkulu.
BACA JUGA:Sultan Pulang Kampung
BACA JUGA:Pulang ke Bengkulu, Sultan Layak Disebut Tokoh Nasional
"Karena kita sama-sama mengetahui, jika Bengkulu merupakan salah satu titik nol bagi sejarah bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) ini. Maka dari itu saya secar perlahan bakal mengangkat momentum itu," ujar Sultan.
Disisi lain, Sultan mengaku telah melakukan pertemuan sebanyak dua kali dengan Presiden RI terpilih Prabowo Subianto, yang memiliki mimpi besar bagi bangsa dan negara ini.