RADAR UTARA - Pompa Hidraulik Ram atau yang kita kenal dengan Pompa Hidram. Adalah sebuah teknologi yang digunakan untuk menaikkan air dan tempat rendah ke tempat yang lebih tinggi secara hidraulis dengan energi yang berasal dari air itu sendiri.
Lebih jelasnya, pompa hidram ini merupakan pompa air yang bergerak dengar tenaga air itu sendiri. Sumber airnya bisa bermacam-macam, mulai dari aliran sungai hingga air kolam menuju ke titik pembuangan akhir.
Oleh karena itu teknologi ini di kenal dengan teknologi ramah lingkungan dan tidak membutuhkan bahan bakar ataupun listrik. Karenanya juga, penggunaan sistem hidram ini sangat ideal untuk kawasan yang terpencil.
Berikut penjelasan lengkap fungsi pompa hidram serta cara kerjanya.
BACA JUGA:825 Titik Air Bersih untuk Rakyat, Pangkostrad Maruli Masuk Rekor MURI
Untuk lebih lengkapnya, simak ulasannya berikut ini :
1. Mengenal Pompa Hidrram
Pertama, mari kita pahami lebih lanjut mengenai apa itu pompa hidram atau pompa hidraulik ram. Dengan menggunakan alat ini, kamu bisa menaikkan air dari tempat rendah ke yang lebih tinggi.
Bukan dengan memanfaatkan energi listrik, tetapi tenaga dari air itu sendiri. Sumber airnya beragam, mulai dari sungai hingga kolam yang aliran airnya cukup deras. Satu hal yang perlu kamu ingat, sumber air tersebut harus mengalir, tidak diam seperti danau.
Pasalnya, jumlah air yang pompa butuhkan untuk bergerak adalah 2-3 galon per menit. Apabila jumlah ini tidak tercapai maka kinerja pompa akan kurang maksimal.
2. Fungsi Pompa Hidram
Seperti pompa air pada umumnya, alat satu ini berfungsi untuk mengalirkan air. Menariknya, sumber air biasanya berada di posisi yang rendah.
Sementara penampungan akhir air berada pada area yang lebih tinggi. Penggunaannya tidak terbatas untuk kebutuhan rumah tangga saja, tetapi bisa untuk irigasi pertanian.
Kamu bahkan bisa mengalirkan air untuk kebutuhan peternakan hingga perikanan.
Ada beberapa keuntungan penggunaan pompa hidram yang perlu kamu tahu yakni tidak memerlukan sumber energi tambahan. Biaya operasinya murah, alatnya terdiri dari dua bagian sehingga perawatan mudah, bisa bekerja setiap waktu selama debit air memadai. Serta pembuatannya hanya memerlukan alat bengkel sederhana.