"Tentu ini berbeda ketika kita bandingkan dengan parpol, yang cukup dengan tandatangan dua orang saja. Kalau jalur independen, maka konstruksi politiknya merupakan kedaulatan rakyat," papar Dempo.
BACA JUGA:Ada Hadiah Uang Tunai Total Rp 10 Juta, Lomba Cipta Maksot Pilkada Bengkulu Utara
BACA JUGA: BAHAYA! Ternyata Ac Mobil Tidak Baik Untuk Dipakai Tidur, Ini Penjelasannya..
Disamping itu, dengan bersedianya Bang Ken mendampinginya dalam Pilgub mendatang, Dempo tetap berharap Bang Ken tetap dapat menjadi mentornya.
"Sehingga kita benar-benar bisa mewujudkan dalam upaya mengangkat derajat dan martaba masyarakat dan Provinsi Bengkulu. Kita tentunya bertekad untuk memenangkan Pilgub Bengkulu 2024," tambah Dempo.
Lebih jauh Dempo menjelaskan, terkait dukungan maju melalui jalur independen, pihaknya telah mengantongi sekitar 178 ribu Kartu Tanda Penduduk (KTP).
"Jumlah dukungan tersebut masih terus bertambah, saat ini tengah berjalan menuju 214 ribu KTP. Tim kita saat ini masih terus bergerak, pengumpulan KTP dukungan ini kita akhiri setelah masa pendaftaran untuk jalur independen dibuka," singkat Dempo. (tux)