KETRINA.RADAR UTARA.BACAKORAN.CO- Dipastikan sejak hari Minggu, 11 Februari malam tadi.
Logistik Pemilu 2024 dari gudang KPU Bengkulu Utara telah meluncur atau tiba di masing-masing sekretariat PPS tingkat desa di wilayah dapil IV Bengkulu Utara.
Logistik Pemilu yang tiba di masing-masing PPS, langsung diamankan ke gudang sekretariat PPS dengan pengawalan ketat oleh TNI-Polri, Linmas, PPK hingga Panwascam.
"Alhamdulillah, sejak tadi malam seluruh logistik Pemilu 2024 khususnya untuk di wilayah Kecamatan Marga Sakti Sebelat sudah tiba di sekretariat PPS," pungkas Ketua PPK Marga Sakti Sebelat, Waskito.
BACA JUGA: Pemilu Serentak 2024 di Napal Putih Terganggu Masih Dihantui Pemadaman Listrik
BACA JUGA: Jangan Golput, Maksimalkan Undangan Nyoblos ke Tangan Pemilih
Selanjutnya kata Waskito, seluruh logistik yang sudah standby di PPS, akan digeser ke masing-masing TPS pada saat hari pemungutan suara.
"Khusus TPS sulit seperti di wilayah Sapta Buana dan Air Kuro akan meluncur besok (H-1). Ini dengan pertimbangan akses menuju TPS sulit membutuhkan waktu dan perjalanan yang tidak mudah. Sehingga kita dulukan," ujarnya.
Hal senada juga diungkapkan oleh Ketua PPK Ulok Kupai, Ihsanudin Al-iraqi.
Logistik Pemilu untuk 39 TPS di wilayah kerjanya sudah mendarat di masing-masing PPS.
BACA JUGA: APK Harus Ditertibkan, Setop Kegiatan Kampanye. Panwas Ulok Kupai Lakukan Ini..
BACA JUGA: Tegas Sikapi Pelanggaran dan Penyimpangan Saat Pemungutan Suara. PTPS Harus Lakukan Ini...
Selanjutnya kata Ihsan, pendistribusian logistik ke TPS akan diawali dengan pendistribusian logistik untuk TPS sulit.
"TPS sulit di tempat kita ada di Pagardin, Bangun Karya dan Tanjung Sari. Untuk pendistribusian ke TPS sulit, ini akan kita laksanakan besok dengan pengamanan melekat dari TNI-Polri, serta jajaran terkait lainnya. Insya Allah semua berjalan lancar," demikian Ihsan. (*)