RADARUTARA.BACAKORAN.CO - Merupakan penyakit kronis yang ditandai oleh tingginya kadar gula dalam darah.
Penyakit diabetes ini terjadi ketika tubuh tidak dapat memproduksi insulin dalam jumlah yang memadai, atau ketika insulin yang dihasilkan tidak digunakan dengan efektif, akibatnya, kadar gula darah pun meningkat.
Kendati memang diabetes tidak dapat disembuhkan sepenuhnya, tapi penyakit ini dapat dikelola dengan baik, memungkinkan para penderitanya untuk menjalani hidup yang sehat dan terhindar dari berbagai komplikasi.
Bagi penderita diabetes yang ingin menjalankan puasa Ramadhan dengan aman, ada beberapa tips yang dapat diikuti untuk memastikan puasa berlangsung lancar.
BACA JUGA:Tips Pencegahan Diabetes Di Usia Muda Yang Mesti Anda Lakukan
BACA JUGA:Tips Merawat Kaki Terkena Penyakit Diabetes Secara Baik Dan Benar
Seperti yang dikutip dari laman burjeel. com, berikut adalah beberapa tips untuk mengelola diabetes selama bulan Ramadhan.
Dengan Periksa Kadar Gula Darah Secara Berkala
Guna memastikan kadar gula darah tidak terlalu tinggi atau terlalu rendah, maka periksalah kadar glukosa darah secara berkala.
Selain itu, periksalah kadar gula darah saat sebelum dan sesudah makan, serta saat bangun tidur.
Dengan Makan Secara Perlahan dan Jangan Berlebihan
BACA JUGA:6 Tips Aman Berkendara Motor ketika Sedang Berpuasa
BACA JUGA:Ini Dia Cara untuk Mengganti Hutang Puasa yang Sudah Terlupakan
Kemudian ketika sedang berbuka puasa, jangan langsung kalap dengan berbagai makanan yang terhidang.
Maka, cobalah untuk makan secara perlahan, sehingga tubuh punya waktu untuk menyadari jika sudah kenyang.
Selain itu, cobalah untuk mengonsumsi makanan yang seimbang dengan memperbanyak sayur dan buah.
Dan hindari makanan olahan tinggi kalori dan rendah nutrisi. Selain itu, hindari juga makan secara berlebihan, anda juga bisa dengan makan dalam porsi yang lebih kecil.